Departemen Manajemen Teknologi menawarkan program pendidikan magister manajemen teknologi (MMT) yang bisa diikuti oleh para professional yang telah bekerja ataupun sarjana yang baru lulus. Program ini dirancang untuk mencetak lulusan yang terampil mengelola bisnis dengan bekal keterampilan ilmu-ilmu yang berbasis teknologi dan analytics.
Pada saat ini kami menawarkan program MMT untuk bidang keahlian Manajemen Industri, Manajemen Proyek, Manajemen Teknologi Informasi, dan Manajemen Bisnis Maritim. Di samping itu kami juga sudah meluncurkan dua bidang keahlian baru yaitu Manajemen Rantai Pasok atau Supply Chain Management dan Analitika Bisnis. Bidang baru ini diharapkan bisa mengisi kekurangan tenaga professional pada bidang yang saat ini sangat berkembang pesat ini.
Kami menginformasikan bahwa pendaftaran sudah bisa dimulai saat ini dengan cara sebagai berikut:
1. Isi form terlampir dan serahkan ke kampus MMT-ITS, harap disertakan dokumen pendukung yaitu:
– Salinan Ijasah & transkrip nilai (legalisir) – Sertifikat TOEFL & TPA (Asli) – Surat Rekomendasi (2 lembar) – Usulan Topik Penelitian (1 lembar) – Surat Keterangan Sehat (1 lembar) – Tanda Bukti Slip Pembayaran (1 lembar)
2. Jadwal kegiatan secara umum yang perlu diperhatikan adalah:
Masa pendaftaran: sampai 19 Juli 2019
Tes masuk:
– Kelas Jakarta, 20 Juli 2019
– Kelas Surabaya, 27 Juli 2019
Pengumuman: 31 Juli 2019
Contact: WhatsApp: 081330896644 Email : info@mmt.its.ac.id
Acara – Tema Synergy Symphony Hari dan Tanggal Selasa, 3 Desember 2024 Waktu 15:00 – 22:00 WIB Tiket https://artatix.co.id/event/synergy-symphony Komite
Acara Open Recruitment Tema Nogogeni ITS Team 2025/2026 Hari dan Tanggal – Waktu – Registrasi its.id/m/OPRECNogogeni2025 Buku Panduan its.id/m/OpenRecruitmentNogogeni2526
Event Webinar Tema Peresmian CSIRT ITS dan Workshop Peningkatan Kapabilitas Keamanan Siber pada Perguruan Tinggi, Rumah Sakit, dan Instansi