Akomodasi di Sekitar ITS

Akomodasi di Sekitar ITS

Kota yang lahir dari nilai heroik pendirinya sejak jaman Majapahit. Surabaya merupakan gabungan dari kata sura (berani) dan baya (bahaya) yang berarti Surabaya berani menghadapi bahaya yang akan datang. Nilai kepahlawanan itu diambil dalam peristiwa pertempuran dengan pasukan mongol di bawah pimpinan Kubilai Khan di tahun 1293 yang legendaris di Surabaya.

Kini, Surabaya tumbuh sebagai kota terbesar kedua di Indonesia yang menjadi gabungan antara kota metropolitan dan kehidupan tradisional yang berjalan dengan harmonis. Sejuknya kehidupan sosial di Surabaya menggantikan panasnya kota yang terletak di pesisir pantai ini. Surabaya kini juga terus melakukan pembangunan taman kota dan penghijauan yang mengantarkan Surabaya dalam berbagai penghargaan pembangunan kota di level dunia. Selain itu, Surabaya juga menjadi pilihan yang tepat bagi kalian yang ingin menimba ilmu. Berikut ialah alasannya:

Kampus kami memiliki asrama tersendiri untuk mahasiswa dengan berbagai fasilitas seperti kamar dengan berbagai tipe, hot spot/wifi, televisi di setiap bangunan (kamu juga bisa membawa televisi sendiri), kantin dengan servis air, mini market untuk berbelanja hingga jasa laundry pakaian.

Mahasiswa internasional juga memiliki bangunan asrama tersendiri di dekat asrama utama mahasiswa. Asrama mahasiswa internasional ini terletak di blok J di departemen statistika dengan berbagai fasilitas tambahan seperti dapur untuk memasak dan kemudahan dalam mencuci pakaian.

Untuk informasi lebih detail, kunjungi http://asrama.its.ac.id/

Kamar kost di sekitar ITS tersebar di segitiga ITS, yakni daerah Mulyosari, Gebang dan Keputih. Harga kost bervariasi berdasarkan tipenya. Mulai dari Rp 300.000,00 hingga di atas satu juga tergantung fasilitas dan lokasinya. Selain di daerah segitiga ITS, mahasiswa ITS juga bisa menyewa kamar kost di perumahan dosen ITS dengan kemanan yang lebih terjamin karena terletak di dalam kampus. Meskipun harga di perumahan dosen ITS biasanya relative lebih tinggi harganya, namun kedekatan dengan kampus dan jaminan keamanan membuat kamar kost do perumdos ITS banyak diminati.

Berbagai pilihan apartemen juga mulai bermunculan di sekitar kampus ITS. Untuk mahasiswa yang lebih nayaman untuk tinggal di apartemen dengan keamanan dan privasi lebih terjaga, apartemen merupakan pilihan yang tepat. Di sekitar  ITS terdapat beberapa pilihan apartemen, diantaranya adalah eastcovia apartment, Puncak Kertajaya, Grand Dharmahusada Lagoon, Apartemen Dian Regency, Apartemen gunawangsa Manyar, Bale Hinggil, Apartemen Taman Melati Surabaya dan pilihan apartemen yang lain.

Untuk keperluan akomodasi dalam waktu yang singkat missal untuk penginapan orang tua atau sanak saudara, penginapan di dalam kampus ITS menjadi pilihan. enginapan di ITS mengusung konsep guest house dan tersedia dalam dua jenis, yaitu Guest House Bougenville dan Guest House Jasmine. Guest House Bougenville terletak di Jalan Teknik Arsitektur Blok H-8, 10, 12 (Kompleks Perumahan Dosen ITS), sedangkan Guest House Jasmine beralamat di Jalan Teknik Sipil Blok I No. 19 (juga di Kompleks Perumahan Dosen ITS).

Masing-masing guest house ini sudah didukung berbagai fasilitas memadai untuk kenyamanan para tamu. Beberapa fasilitas yang ada, baik di Guest House Bougenville maupun Guest House Jasmine, di antaranya AC, TV berukuran 21 inch, refrigerator bersama, hingga kopi atau teh. Selain itu, guest house-guest house ini juga jauh dari keramaian dan kebisingan sehingga menciptakan suasana yang tenang dan nyaman.

  • / Tentukan Pilihan Akomodasimu di Surabaya

Lihat lokasi dan pilihan akomodasi di sekitar ITS melalui peta di bawah ini. Temukan rumah keduamu di ITS!