News

Program Studi Inovasi Digital ITS Tampilkan Inovasi Baru dalam Inovasi Digital Exhibition 2024

Kam, 25 Jul 2024
11:18 am
Berita Terkini
Share :
Oleh : adminelectics   |

Panitia IDE 2024 dan Bapak Ir. Achmad Holil Noor Ali, M.Kom.

 

Departemen Sistem Informasi di Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (FT-EIC) ITS, pada tahun 2023 mendirikan Program Studi Inovasi Digital ITS sebagai pengembangan dari Departemen Sistem Informasi ITS. Prodi iD menyelenggarakan acara Inovasi Digital Exhibition 2024, yang digelar oleh angkatan pertamanya. Acara ini diadakan atas arahan Bapak Ir. Achmad Holil Noor Ali, M.Kom, selaku Kepala Prodi Inovasi Digital dengan mengusung tema “Mindsparke Creator” yang berarti “Para Pembuat Ide”. Acara ini bertujuan untuk memamerkan hasil ide bisnis dan inovasi terbaru dari mahasiswa Prodi iD yang juga merupakan bagian dari Final Project mereka.

 

Muhammad Rayhan Nurardin Pane, selaku Ketua Pelaksana acara, menjelaskan bahwa, “Persiapan acara ini dimulai sejak Februari, dengan pembentukan kepanitiaan dan perancangan konsep acara.”

 

Acara ini bukan hanya sebuah pameran, tetapi juga mencakup IDE Championship dan IDE Society. IDE Championship adalah perlombaan yang melibatkan siswa SMA/K/sederajat, sementara IDE Society adalah kegiatan sosial yang diadakan di panti asuhan sekitar Surabaya. Sebelum hari-H, kegiatan IDE Society berlangsung dengan berbagai aktivitas seperti lomba menggambar, pemberian kebutuhan pokok seperti pakaian dan buku, serta hiburan ringan kepada anak-anak panti asuhan.

 

Semifinalis Grup Band IDE Championship

 

Pada tanggal 29-30 Juni 2024, acara puncak Inovasi Digital Exhibition berlangsung di Ciputra World Surabaya. Di sana, IDE Exhibition menampilkan hasil ide bisnis dan inovasi terbaru dari mahasiswa Prodi iD. Selain itu, semifinal dan final IDE Championship juga diselenggarakan pada hari tersebut.

 

Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi adalah kurangnya pengalaman kepanitiaan dari sebagian besar mahasiswa. Namun, Pane menekankan bahwa, “Para mahasiswa Prodi iD memiliki keinginan kuat untuk berkembang. Meskipun dalam pace yang tidak terlalu cepat, semangat tersebut yang membantu kami meraih kesuksesan pada puncak acara,” ujarnya.

 

Semifinalis Grup Dance IDE Championship

 

Pihak Prodi memberikan dukungan dana untuk acara ini, tetapi tetap memberi tanggung jawab untuk mengembalikan dana tersebut. “Kami diberikan dana oleh pihak prodi, tetapi tetap memberi tanggung jawab untuk mengembalikan dana tersebut. Hal tersebut memicu kami untuk mencari sponsorship,” jelas Pane. Selain itu, mahasiswa juga berinisiatif mengembangkan IDE Championship, yang mencakup lomba grup band dan grup dance, untuk menambah pemasukan.

 

Acara Inovasi Digital Exhibition akan menjadi acara tahunan untuk Prodi Inovasi Digital yang akan diteruskan untuk angkatan Inovasi Digital selanjutnya, Pane berharap bahwa untuk acara IDE yang akan datang di tahun berikutnya, ketua pelaksana yang berikutnya bisa lebih membangun komunikasi yang baik antara panitia dan dengan stakeholder lainnya yang berhubungan dengan acara. “Komunikasi sangatlah penting, sehingga dengan memperkuat komunikasi dan kolaborasi, acara mendatang akan lebih sukses dan memberikan dampak positif,” tutup Pane.

Latest News