Informasi Pendaftaran

HARAP CEK DAFTAR PRODI DAN KELAS YANG DIBUKA TERLEBIH DAHULU SEBELUM MENDAFTAR

 

Yang sebelumnya adalah RPL lintas bidang dan lintas jalur  sekarang masuk di pendaftaran non RPL. Untuk lintas bidang dan lintas jalur dapat diterima dengan matrikulasi

ketentuan matrikulasi=

1. Tidak mengubah status penerimaan sebagai mahasiswa pascasarjana

2. Tidak dilakukan pada semester tersendiri (tidak menambah masa studi)

3. Tidak lebih dari 12sks (contoh: 2/3/4 sks tergantung dari tim seleksi masing-masing prodi)

Program Pascasarjana

Pengumuman penting untuk semua mahasiswa baru, utamanya kelas PJJ
HIRARKI PROGRAM PASCASARJANA

PROGRAM – JALUR – SKEMA – KELAS

Program ada 2:
1. Program Magister
2. Program Doktor

Jalur ada 2:
1. Jalur Reguler
2. Jalur Riset
Jalur adalah bagian dari Program

Skema ada 5:
1. Skema Beasiswa (S2 & S3)
2. Skema Kerjasama (S2 & S3)
3. Skema Gelar bersama – JD/DD (S2 & S3)
4. Skema PMDSU (S3)
5. Skema Mandiri (S2 & S3)
Skema adalah bagian dari Jalur

Kelas ada 2:
1. Tatap Muka (Reguler, Kerjasama, Profesional, Eksekutif)
2. PJJ (Reguler, Kerjasama, Profesional, Eksekutif)
Kelas adalah bagian Skema

SK PENERIMAAN diumumkan hanya sampai pada hirarki PROGRAM – JALUR

Khusus Jalur Riset untuk pemilihan dalam menu pendaftaran melalui Bidang Keahlian by Riset 

Contoh:
Prodi : Fisika.
Bidang Studi : Fisika by Riset

Program Magister

ITS menyelenggarakan pendidikan magister sejak tahun 1993. Pada Tahun Akademik 2022/2023, ITS menyelenggarakan 27 Program Magister Reguler, 16 Program Magister Gelar Bersama dan 6 Program Magister Kerjasama. Beban studi 36 sks untuk lulusan S1 sebidang yang dijadwalkan dalam 4 semester. Proses perkuliahan dilakukan dengan 2 (dua) jalur yaitu jalur reguler dan jalur riset.

Program Magister Jalur Reguler

Program Magister yang ditempuh sepenuhnya di ITS selama 4 semester.

Program Magister Skema Gelar Bersama

Pogram Magister kerjasama ITS dengan perguruan tinggi luar negeri untuk memperoleh double/joint degree. Penjelasan secara lengkap bisa dilihat disini.

Program Magister Skema Kerjasama

Program magister kerjasama ITS dengan instansi atau perusahan dalam negeri. Penjelasan secara lengkap bisa dilihat disini.

Program Magister Skema Beasiswa ITS

ITS menyelenggerakan beasiswa untuk mahasiswa ITS yang berprestasi yaitu :

  1. Beasiswa Fresh Graduate
  2. Beasiswa Penelitian Dosen
  3. Program Fast-Track

 

Program Magister Jalur Riset

Mahasiswa baru Program Magister jalur riset harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut:

  1. Lulus sarjana dari program studi yang terakreditasi minimal B dengan IPK ≥ 3,25 (skala 4); atau lulus program sarjana dari program studi yang sama dengan akreditasi A dengan IPK ≥ 3,00 (skala 4).
  2. Lulus ujian masuk Program Magister yang meliputi: tes potensi kemampuan akademik (TPKA) (minimal 475), TEFL atau yang setara (minimal 477), tes materi bidang (minimal 66), dan wawancara (minimal 66).
  3. Mempunyai 1 (satu) publikasi ilmiah dalam 5 tahun terakhir yang dipublikasikan dalam prosiding seminar internasional bereputasi (terindeks di web of science atau scopus); atau jurnal nasional terakreditasi (Sinta 1, Sinta 2, Sinta 3 atau Sinta 4); atau jurnal internasional bereputasi; atau paten yang telah diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia – Republik Indonesia.
  4. Bagi calon mahasiswa baru dari program sarjana yang tidak sebidang atau beda jenis program pendidikannya harus mengikuti peraturan rekognisi pembelajaran lampau (RPL).
  5. Nilai Tugas Akhir atau Skripsi adalah A.

Program Magister Pendidikan Jarak Jauh (PJJ)

Pascasarjana ITS membuka Program Magister kelas PJJ dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Peraturan Akademik Program PJJ sama dengan Program Reguler
  2. Seleksi Calon Mahasiswa Baru Program PJJ sama dengan Program Reguler
  3. Persyaratan Calon Mahasiswa Baru Program PJJ sama dengan Program Reguler

Program PJJ Mata Kuliah atau Kelas PJJ yang ditawarkan adalah sebagai berikut:

  1. Kelas PJJ Reguler
    • Calon mahasiswa berasal dari luar daerah, sudah bekerja namun berinisiatif kuliah atas biaya sendiri
    • Perkuliahan secara daring dilaksanakan bersamaan dengan mahasiswa regular (mulai pukul 08.00 sampai dengan 16.00)
    • Pada saat perkuliahan offline dapat dijalankan melalui smart classroom
  2. Kelas PJJ Kerjasama
    • Calon mahasiswa merupakan sekumpulan pegawai institusi atau guru yang mendapatkan ijin dari instansi untuk studi lanjut dengan/tanpa beasiswa dari instansi terkait
    • Kelas PJJ Kerjasama diselenggarakan secara terpisah (jika jumlahnya mencukupi) atau digabungkan dengan PJJ regular (jika jumlah mahasiswa cukup sedikit)
    • Satu kelas PJJ Kerjasama dapat berisi mahasiswa dari berbagai institusi
    • Perkuliahan diselenggarakan dengan waktu yang sama dengan kelas regular (mulai pukul 08.00 sampai dengan 16.00 atau sesuai dengan kesepakatan)
    • SPP sesuai dengan Perjanjian Kerja Sama (PKS)
  3. Kelas PJJ Profesional
    • Calon mahasiswa merupakan sekumpulan pegawai institusi atau guru yang mendapatkan ijin dari instansi untuk studi lanjut dengan/tanpa beasiswa dari instansi terkait atau perseorangan namun hanya mempunyai waktu setelah jam kerja
    • Perkuliahan diselenggarakan di luar jam kerja (Hari Senin s.d. Hari Kamis, Pukul 18.30 s.d. 22.10)
    • Satu kelas bisa berisi mahasiswa dari beberapa institusi atau perseorangan
  4. Kelas PJJ Eksekutif
    • Calon mahasiswa berasal dari luar daerah, sudah bekerja namun berinisiatif kuliah atas biaya sendiri, atau sekumpulan mahasiswa dari instansi tertentu
    • Perkuliahan dilaksanakan di waktu weekend (Hari Jumat, Pukul 18.30 s.d. 22.10 dan Hari Sabtu, Pukul 08.30 s.d. 16.30)
    • Mahasiswa dapat terdiri dari mahasiswa Kerjasama atau biaya mandiri.

Program Doktor

Program Doktor telah diselenggarakan sejak tahun 2001/2002. Pada Tahun Akademik 2020/2021, diselenggarakan 14 Program Doktor Jalur Reguler, 4 Program Doktor Gelar Bersama dan 10 Program Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU). Proses perkuliahan dilakukan dengan 2 (dua) jalur yaitu jalur reguler dan jalur riset.

Program Doktor Jalur Reguler

Program doktor yang ditempuh sepenuhnya di ITS selama 6 semester.

Program Doktor Skema Gelar Bersama

Pogram doktor kerjasama ITS dengan perguruan tinggi luar negeri untuk memperoleh double/joint degree. Beasiswa yang disediakan: BU BPKLN, LPDP, dan Universitas Mitra. Informasi lengkap dapat dilihat disini.

Program PMDSU BPP DN DIKTI

Beasiswa Program doktor bagi mahasiswa S1 berprestasi yang disediakan oleh BPP DN DIKTI untuk melanjutkan studi sampai program doktor yang ditempuh sepenuhnya di ITS selama 8 semester.

*khusus PMDSU pendaftaran silahkan daftar di pilihan KAP & PIN untuk Program Magister

Program PMDSU Penelitian Dosen ITS

Beasiswa ini diperuntukkan bagi lulusan S1 untuk melanjutkan studi S3 (sebagaimana skema PMDSU Dikti), dengan beasiswa berupa bebas SPP dari ITS, sedangkan komponen biaya lainnya bersumber dari dana penelitian. Beasiswa ini khusus untuk program non-RPL.

Kuota : 10 beasiswa

Syarat:

  1. Sarjana unggul Fresh Graduate lulusan 3 tahun terakhir
  2. Lulusan dari ITS atau Perguruan Tinggi lain terakreditasi A dan Program Studi terakreditasi A
  3. Lulus S1 dengan masa studi maksimal 8 semester
  4. IPK min. 3,50; TPA min. 500 dan TOEFL min. 500
  5. Sudah mendapatkan persetujuan dari salah satu calon promotor
  6. Bersedia memenuhi ketentuan yang berlaku dalam kontrak beasiswa
  7. Memenuhi syarat administrasi dan syarat akademik sebagaimana yang tertera pada laman admisi pascasarjana ITS di www.its.ac.id/admission/pascasarjana
  8. Tidak diperkenankan menerima pembiayaan ganda (double funding) dari beasiswa lain

Benefit:

  1. Bebas SPP selama 8 semester
  2. Biaya lain-lain (biaya seminar dan publikasi) yang bersumber dari dana penelitian

Kewajiban:

  1. Menghasilkan luaran sebagaimana yang dijanjikan pada skema penelitian yang sedang dilakukan oleh promotor

*khusus PMDSU pendaftaran silahkan daftar di pilihan KAP & PIN untuk Program Magister

Program Beasiswa S2 Ke S3

Beasiswa ini diperuntukkan bagi lulusan S2 ITS yang ingin melanjutkan studi S3 dengan beasiswa berupa bebas SPP dari ITS, sedangkan komponen biaya lainnya bersumber dari dana penelitian. Beasiswa ini khusus untuk program non-RPL.

Kuota : 15 beasiswa

Syarat:

  1. Lulus S2 dari ITS maksimal dalam 1 tahun terakhir (wisuda 124,125, dan akan wisuda 126*)
  2. Lulus S2 dengan masa studi maksimal 5 semester
  3. Memiliki IPK min. 3,50;TPA min. 500 dan TOEFL min. 500
  4. Sudah mendapatkan persetujuan dari salah satu calon promotor
  5. Bersedia memenuhi ketentuan yang berlaku dalam kontrak beasiswa
  6. Memenuhi syarat administrasi dan syarat akademik sebagaimana yang tertera pada laman admisi pascasarjana ITS di ww.its.ac.id/admission/pascasarjana
  7. Tidak diperkenankan menerima pembiayaan ganda (double funding) dari beasiswa lain

Keterangan: *ijazah bisa digantikan dengan surat keterangan dari prodi bahwa pelamar akan lulus pada periode wisuda 126

Benefit:

  1. Bebas SPP selama 6 semester
  2. Biaya lain-lain (biaya seminar dan publikasi) yang bersumber dari dana penelitian

Kewajiban khusus:

Menghasilkan luaran sebagaimana yang dijanjikan pada skema penelitian yang sedang dilakukan oleh promotor

 

Program Doktor Jalur Riset

Mahasiswa baru Program Doktor jalur riset harus memenuhi syarat-syarat sebagai berikut:

  1. Lulus program magister dari program studi yang terakreditasi minimal B dengan IPK ≥ 3,00 (skala 4)
  2. Lulus ujian masuk Program Doktor yang meliputi: tes potensi kemampuan akademik (TPKA) (minimal 500), TEFL atau yang setara (minimal 500), tes materi bidang (minimal 66), dan wawancara (minimal 66).
  3. Mempunyai 2 (dua) publikasi ilmiah dalam 5 tahun terakhir yang dipublikasikan dalam prosiding seminar internasional bereputasi (terindeks di web of science atau scopus) dan merupakan flagship web of science atau scopus; atau jurnal nasional terakreditasi (Sinta 1 atau Sinta 2); atau jurnal internasional bereputasi; atau paten yang telah diterbitkan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia – Republik Indonesia.
  4. Bagi calon mahasiswa baru dari program magister yang tidak sebidang atau beda jenis program pendidikannya harus mengikuti peraturan rekognisi pembelajaran lampau (RPL).

 

Program Doktor Pendidikan Jarak Jauh (PJJ)

Pascasarjana ITS membuka Program Doktor kelas PJJ dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Peraturan Akademik Program PJJ sama dengan Program Reguler
  2. Seleksi Calon Mahasiswa Baru Program PJJ sama dengan Program Reguler
  3. Persyaratan Calon Mahasiswa Baru Program PJJ sama dengan Program Reguler

Program PJJ Mata Kuliah atau Kelas PJJ yang ditawarkan adalah sebagai berikut:

  1. Kelas PJJ Reguler
    • Calon mahasiswa berasal dari luar daerah, sudah bekerja namun berinisiatif kuliah atas biaya sendiri
    • Perkuliahan secara daring dilaksanakan bersamaan dengan mahasiswa regular (mulai pukul 08.00 sampai dengan 16.00)
    • Pada saat perkuliahan offline dapat dijalankan melalui smart classroom
  2. Kelas PJJ Kerjasama
    • Calon mahasiswa merupakan sekumpulan pegawai institusi atau guru yang mendapatkan ijin dari instansi untuk studi lanjut dengan/tanpa beasiswa dari instansi terkait
    • Kelas PJJ Kerjasama diselenggarakan secara terpisah (jika jumlahnya mencukupi) atau digabungkan dengan PJJ regular (jika jumlah mahasiswa cukup sedikit)
    • Satu kelas PJJ Kerjasama dapat berisi mahasiswa dari berbagai institusi
    • Perkuliahan diselenggarakan dengan waktu yang sama dengan kelas regular (mulai pukul 08.00 sampai dengan 16.00 atau sesuai dengan kesepakatan)
    • SPP sesuai dengan Perjanjian Kerja Sama (PKS)
  3. Kelas PJJ Profesional
    • Calon mahasiswa merupakan sekumpulan pegawai institusi atau guru yang mendapatkan ijin dari instansi untuk studi lanjut dengan/tanpa beasiswa dari instansi terkait atau perseorangan namun hanya mempunyai waktu setelah jam kerja
    • Perkuliahan diselenggarakan di luar jam kerja (Hari Senin s.d. Hari Kamis, Pukul 18.30 s.d. 22.10)
    • Satu kelas bisa berisi mahasiswa dari beberapa institusi atau perseorangan
  4. Kelas PJJ Eksekutif
    • Calon mahasiswa berasal dari luar daerah, sudah bekerja namun berinisiatif kuliah atas biaya sendiri, atau sekumpulan mahasiswa dari instansi tertentu
    • Perkuliahan dilaksanakan di waktu weekend (Hari Jumat, Pukul 18.30 s.d. 22.10 dan Hari Sabtu, Pukul 08.30 s.d. 16.30)
    • Mahasiswa dapat terdiri dari mahasiswa Kerjasama atau biaya mandiri

Beasiswa Magister

 

ITS menyelenggerakan beasiswa untuk mahasiswa ITS yang berprestasi yaitu :

Beasiswa Fresh Graduate 

    • Diperuntukkan bagi mahasiswa S1 yang akan lulus atau telah lulus (wisuda ke-129 dan ke-130) dari ITS maksimal 1 tahun dan yang akan wisuda di 131 (SKL bisa diganti dengan surat pernyataan).
    • Mempunyai IPK minimal 3.00, TPA minimal 475, Toefl minimal 475.
    • Masa studi maksimal 10 semester.
    • Mendapatkan rekomendasi dari orang yang mengetahui kapasitas akademik/profesional calon pelamar, bisa mantan dosen, pembimbing atau atasan.
    • Ada proses seleksi di Program Studi.
    • Beasiswa ini gratis SPP maksimal 4 semester.
    • Untuk Jalur Reguler dan Riset kelas Tatap Muka (Bukan PJJ)

Beasiswa Penelitian Dosen

Beasiswa ini diperuntukkan bagi lulusan S1 untuk melanjutkan studi S2, dengan beasiswa yang bersumber dari dana penelitian, dalam bentuk pembiayaan SPP dan/atau komponen biaya lainnya.

Syarat:

  1. Sudah mendapatkan persetujuan dari calon dosen pembimbing di ITS
  2. Sudah mendapatkan surat rekomendasi dari calon pembimbing yang menyatakan bahwa dosen tersebut bersedia mendanai perkuliahan dengan dana penelitian yang beliau miliki
  3. Terbuka untuk lulusan S1 dari ITS maupun Perguruan Tinggi lain
  4. IPK min. 3,00; TPA min. 475 dan TOEFL min. 477
  5. Memenuhi syarat administrasi dan syarat akademik sebagaimana yang tertera pada laman admisi pascasarjana ITS di www.its.ac.id/admission/pascasarjana

Benefit:

  • Biaya SPP dan/atau biaya lain-lain (biaya seminar dan publikasi) yang bersumber dari dana penelitian

Kewajiban:

  • Menghasilkan luaran sebagaimana yang dijanjikan pada skema penelitian yang sedang dilakukan oleh pembimbing

 

Tata cara pendaftaran:

  • Menghubungi calon dosen pembimbing ITS, list daftar dosen silahkan menghubungi kontak program studi
  • Meminta calon dosen tersebut memberikan rekomendasi pada saat pendaftaran online yang menyebutkan bahwa merekomendasikan pendaftar untuk mendapat beasiswa penelitian dosen serta mendapat surat rekomendasi dari calon dosen pembimbing tersebut untuk di upload pada SIPMABA saat daftar ulang
  • Melakukan pendaftaran online, dan memilih pembiayaan beasiswa penelitian dosen

 

Beasiswa Fast-Track 

adalah program percepatan studi, yang memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk menyelesaikan program S1 dan S2 dalam waktu 5 (lima) tahun

Persyaratan :

  • Mahasiswa S1 ITS pada akhir semester 6 yang telah memenuhi persyaratan sebagai berikut:
  1. Lulus minimal 120 sks
  2. IPK minimal 3.25
  3. TOEFL minimal 475

 

 

 

Beasiswa Doktor

Program PMDSU BPP DN DIKTI

Beasiswa Program doktor bagi mahasiswa S1 berprestasi yang disediakan oleh BPP DN DIKTI untuk melanjutkan studi sampai program doktor yang ditempuh sepenuhnya di ITS selama 8 semester.

Pedoman Pendaftaran PMDSU silahkan dapat diunduh Disini

*khusus PMDSU pendaftaran silahkan daftar di pilihan KAP PIN Program Magister

 

Program PMDSU Penelitian Dosen ITS

Beasiswa ini diperuntukkan bagi lulusan S1 untuk melanjutkan studi S3 (sebagaimana skema PMDSU Dikti), dengan beasiswa berupa bebas SPP dari ITS, sedangkan komponen biaya lainnya bersumber dari dana penelitian. Beasiswa ini khusus untuk program non-RPL.

Kuota : 10 beasiswa

Syarat:

  1. Sarjana unggul Fresh Graduate lulusan 3 tahun terakhir
  2. Lulusan dari ITS atau Perguruan Tinggi lain terakreditasi A dan Program Studi terakreditasi A
  3. Lulus S1 dengan masa studi maksimal 8 semester
  4. IPK min. 3,50; TPA min. 500 dan TOEFL min. 500
  5. Sudah mendapatkan persetujuan dari salah satu calon promotor
  6. Bersedia memenuhi ketentuan yang berlaku dalam kontrak beasiswa
  7. Memenuhi syarat administrasi dan syarat akademik sebagaimana yang tertera pada laman admisi pascasarjana ITS di www.its.ac.id/admission/pascasarjana
  8. Tidak diperkenankan menerima pembiayaan ganda (double funding) dari beasiswa lain

Benefit:

  1. Bebas SPP selama 8 semester
  2. Biaya lain-lain (biaya seminar dan publikasi) yang bersumber dari dana penelitian

Kewajiban:

  1. Menghasilkan luaran sebagaimana yang dijanjikan pada skema penelitian yang sedang dilakukan oleh promotor

*khusus PMDSU pendaftaran silahkan daftar di pilihan KAP PIN Program Magister

Program Studi

Program Studi yang membuka pendaftaran selengkapnya, KLIK DISINI

Syarat Pendaftaran

PERLU DIPERHATIKAN:

  • Bagi calon pendaftar yang mempunyai nilai TOEFL/TPA dan IPK kurang dari persyaratan minimal, tetap dapat mendaftar program pascasarjana di ITS.
  • Jika diterima sebagai mahasiswa baru, maka akan ada program upgrading kemampuan bahasa Inggris dari ITS.
  • Semua pendaftar harus membawa berkas persyaratan pendaftaran pada saat tes, kecuali jika tes dilakukan secara online selama masa pandemi

 

Persyaratan Jalur Reguler

  1. Peserta program terbuka bagi lulusan
    1. Program Sarjana dengan IPK 3,00 (untuk Program Magister), dari Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta dengan program studi yang terakreditasi minimal B.
    2. Program Magister dengan IPK 3,00 (untuk Program Doktor) dari Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta dengan program studi yang terakreditasi minimal B.
    3. Untuk Program Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU)
      1. Sarjana unggul (fresh graduate) lulusan 3 tahun terakhir atau akan mengikuti wisuda bulan September bagi lulusan ITS
      2. Persyaratan IPK pelamar sebagai berikut :
        • Akreditasi PT Asal Pelamar A, Akreditasi Prodi Asal Pelamar A, maka IPK ≥ 3,25
        • Akreditasi PT Asal Pelamar B, Akreditasi Prodi Asal Pelamar A, maka IPK ≥ 3,5
        • Akreditasi PT Asal Pelamar A, Akreditasi Prodi Asal Pelamar B, maka IPK ≥ 3,5
        • Akreditasi PT Asal Pelamar B, Akreditasi Prodi Asal Pelamar B, maka IPK ≥ 3,75
        • Akreditasi PT dan Prodi Asal Pelamar dibawah B, maka IPK ≥ 3,8
      3. Usia pada saat mendaftar tidak lebih dari 24 tahun (khusus PMDSU)
      4. Saat pendaftaran online, harap memilih pendaftaran Magister
  2. Mendapatkan dua rekomendasi dengan cara online yaitu dengan mencantumkan Nama dan Email untuk 2 (dua) rekomendator (Harus dipastikan bahwa perekomendasi mengetahui dan diberi waktu 2 hari (24 jam) setelah proses pengisian formulir online masing-masing peserta selesai.) yang berasal dari :
    1. Pimpinan instansi bagi yang sudah bekerja, atau
    2. Mantan dosen atau pembimbing program sarjana.
  3. Memiliki sertifikat TOEFL/TOEFL – like Paper based dengan nilai skor minimal 477 (untuk program master) dan 500 (untuk program doktor) dengan skala 1 – 700 dari instansi:
    1. Institutional Testing Program (ITP).
    2. Sertifikat Bahasa Inggris dari seluruh Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia.
    3. Untuk di ITS, jadwal tes sejenis TOEFL (TEFL) bisa dilihat di: bahasa.its.ac.id atau WA 0813-5859-2605
    4. Semua nilai TEFL harus dikonversi ke nilai TOEFL paper based sesuai dengan link: https://theedge.com.hk/conversion-table-for-toefl-ibt-pbt-cbt-tests/
  4. Memiliki sertifikat Tes Potensi Kemampuan Akademik (TPKA) dengan skor minimal 477 (untuk program master) dan 500 (untuk program doktor) dengan skala 200 – 800 yang dikeluarkan oleh: Direktorat Pascasarjana dan Pengembangan Akademik (DIRP2A-ITS), atau Tes Potensi Akademik (TPA) yang dikeluarkan oleh BAPPENAS, dan TKDA HIMPSI. Untuk tes TPA DIRP2A-ITS bisa dilihat di tpka.its.ac.id atau mengubungi WA Bapak Masruhin 081233431571
  5. Lulus seleksi masuk/tes masuk (dapat dilaksanakan secara offline/online, akan diinfokan melalui email oleh Prodi) :
    • Tulis: Materi Bidang;
    • Wawancara

6. Menyatakan kesanggupan untuk memenuhi ketentuan/prosedur akademik dan finansial yang berlaku.

7. Bagi pendaftar Program S2 harus mengisi Judul Usulan Topik Penelitian pada saat pendaftaran online dan khusus pendaftar Program S3 harus sudah memiliki Rancangan Usulan Proposal Disertasi yang telah disetujui oleh calon promotor. Format usulan topik penelitian dan rancangan usulan proposal disertasi bisa diunduh disini. Format kesediaan sebagai promotor khusus pendaftar Program S3 bisa diunduh disini.

 

Persyaratan Jalur Riset

Untuk Program Magister:

  1. Lulus ujian masuk Program Magister yang meliputi: tes potensi kemampuan akademik (TPKA) (minimal 475), TEFL atau yang setara (minimal 477), tes materi bidang (minimal 66), dan wawancara (minimal 66).
  2. Harus memiliki RPL penelitian yang telah dilakukan dan dituliskan dalam bentuk portofolio disertai bukti-bukti, yang dapat diekivalensikan dengan maksimal 3 sks program magister, yaitu : Mempunyai 1 (satu) publikasi ilmiah dalam 5 tahun terakhir yang dipublikasikan dalam jurnal internasional bereputasi; atau prosiding seminar internasional (terindeks scopus atau web of science); atau jurnal nasional terakreditasi (Sinta 1, Sinta 2, Sinta 3 atau Sinta 4). Atau mempunyai 1 (satu) paten yang telah didaftarkan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia – Republik Indonesia dalam 5 tahun terakhir. Format portofolio dapat didownload disini.
  3. Memiliki usulan topik penelitian yang telah dikonsultasikan dengan calon pembimbing.
  4. Nilai Tugas Akhir atau Skripsi adalah A.

 

Untuk Program Doktor:

  1. Lulus program magister dari program studi yang terakreditasi minimal B dengan IPK ≥ 3,00 (skala 4).
  2. Lulus ujian masuk Program Doktor yang meliputi: tes potensi kemampuan akademik (TPKA) (minimal 500), TEFL atau yang setara (minimal 500), tes materi bidang (minimal 66), dan wawancara (minimal 66).
  3. Harus memiliki RPL penelitian yang telah dilakukan dan dituliskan dalam bentuk portofolio disertai bukti-bukti, yang dapat diekivalensikan dengan maksimal 6 sks program doktor, yaitu : Mempunyai 2 (dua) publikasi ilmiah dalam 5 tahun terakhir yang dipublikasikan dalam jurnal internasional (terindeks scopus atau web of science); prosiding seminar internasional (terindeks scopus atau web of science); jurnal nasional terakreditasi (Sinta 1 atau Sinta 2); atau kombinasi dari itu. Atau mempunyai 1 (satu) publikasi prosiding seminar internasional (terindeks scopus atau web of science) dan 1 (satu) paten yang telah didaftarkan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual – Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia – Republik Indonesia dalam 5 tahun terakhir. Format portofolio dapat didownload disini.
  4. Memiliki usulan topik penelitian yang telah dikonsultasikan dengan calon promotor.

Panduan Pendaftaran Online dapat di download DISINI

 

Tata Cara Pendaftaran 

  1. Melalui web ini, klik DAFTAR DISINI lalu klik Belum Punya KAP dan PIN
  2. Calon peserta melakukan pendaftaran Kode Akses Pendaftaran (KAP) dan Personal Identification Number (PIN). Calon peserta menuliskan nama lengkap, tanggal lahir, dan alamat email yang valid.
  3. Selanjutnya calon peserta akan mendapatkan email berisi Kode Bayar, KAP dan PIN.
  4. Dengan menggunakan Kode Bayar, calon peserta membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 500.000,00 melalui loket/Teller/ATM/Internet Banking untuk Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI, Bank BTN, dan Bank Jatim (Perhatian : Biaya pendaftaran TIDAK DAPAT ditarik kembali dengan alasan apapun).
  5. Detail Cara Pembayaran adalah sebagai berikut:
    • Panduan Cara Pembayaran Melalui Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BRI dan Bank BNI Syariah dapat dilihat disini.
  6. Calon peserta melakukan pendaftaran secara online (melalui Internet) dengan mengunjungi website ini dengan login menggunakan KAP dan PIN.
  7. Untuk melakukan pendaftaran secara online, calon peserta harus menyiapkan:
    1. File pas foto berwarna terbaru ukuran 4×6 cm (memakai pakaian yang sopan dan rapi) dengan latar belakang putih berformat JPEG atau PNG dengan ukuran maksimum 500 KB.
    2. Ijazah Sarjana (S1)/SKL (harus dicantumkan kontak kadep/kaprodi berupa nama, email dan no hp).
    3. Transkrip Sarjana (S1).
    4. Ijazah Magister (khusus program S3).
    5. Transkrip Magister (khusus program S3).
    6. Mencantumkan Nama dan Email untuk 2 (dua) rekomendator (Harus dipastikan bahwa perekomendasi mengetahui dan diberi waktu 2 hari (24 jam) setelah proses pengisian formulir online masing-masing peserta selesai.) yang berasal dari :
      1. Pimpinan instansi bagi yang sudah bekerja, atau
      2. Mantan dosen atau pembimbing program sarjana.
    7. Sertifikat TOEFL/IELTS.
    8. Sertifikat TPA atau TPKA.
    9. Surat Keterangan Sehat
    10. Bagi pendaftar Program S2 harus mengisi Usulan Topik Penelitian dan khusus pendaftar Program S3 harus sudah memiliki Rancangan Usulan Proposal Disertasi yang telah disetujui oleh calon dosen pembimbing. Format usulan topik penelitian dan rancangan usulan proposal disertasi bisa diunduh disini. Format kesediaan sebagai promotor khusus pendaftar Program S3 bisa diunduh disini
    11. Portofolio (S2 dan S3 Jalur Riset). Format portofolio dapat didownload disini.
  8. Calon peserta harus menyimpan dan mencetak file Kartu Bukti Pendaftaran online.
  9. Calon peserta tidak diperkenankan mengganti program studi yang telah dipilih dengan alasan apapun.
  10. Calon peserta menandatangani Kartu Bukti Pendaftaran tersebut pada tempat yang disediakan.
  11. Kartu peserta dibawa pada waktu test materi bidang dan wawancara. Jadwal tes akan diinfokan oleh prodi melalui email pendaftar
  12. Semua berkas asli yang diunggah online wajib dibawa pada saat wawancara.

Uang Kuliah

Uang Kuliah Program Pascasarjana ITS adalah sebagai berikut :

 

 

 

No. Program Uang Kuliah
(Per Semester)
IPI *) IPITS *) Biaya Wisuda **)
1. Magister Jalur Reguler dan Jalur Riset Rp. 10.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Kelas Eksekutif Teknik Industri Rp. 13.000.000 Sesuai dengan PKS (MOA) Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Kelas Eksekutif Teknik Sipil Rp. 18.500.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Kelas Eksekutif Teknik Lingkungan Rp. 15.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Double Degree T. Sistem Perkapalan Rp. 25.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Joint Degree T. Mesin Rp. 15.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Reguler Rp. 12.500.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Kerjasama Min Rp. 15.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Profesional Rp. 17.500.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Eksekutif Rp. 20.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
2. Magister Manajemen Teknologi Kelas PJJ Rp. 20.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Kelas Non PJJ Rp. 17.500.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
MMT in Technomarketing (kelas PJJ) SMT I Rp. 30.000.000

SMT II Rp. 25.000.000

SMT III Rp. 25.000.000

Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
3. Magister Inovasi Sistem dan Teknologi Kelas PJJ Rp. 20.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
4. Doktor Jalur Reguler dan Jalur Riset Rp. 15.000.000 Tidak Ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
Manajemen Teknologi Rp. 25.000.000 Tidak Ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Reguler Rp. 17.500.000 Tidak Ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Kerjasama Min Rp. 20.000.000 Tidak Ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Profesional Rp. 22.500.000 Tidak Ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
PJJ Eksekutif Rp. 25.000.000 Tidak ada Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
4. Magister dan Doktor Kerjasama Sesuai dengan PKS (MOA) Sesuai dengan PKS (MOA) Rp. 1.250.000 Rp. 1.000.000
*) hanya dibayarkan sekali pada waktu DAFTAR ULANG

**) hanya dibayarkan sekali setelah yudisium

Waktu Pendaftaran

Penerimaan Mahasiswa Baru Semester Genap
Pendaftaran 30 September 2024 – 3 Januari 2025
Deadline Pembayaran Biaya Pendaftaran 3 Januari 2025 pukul 16.00 WIB
Deadline Pengisian Pendaftaran Online 3 Januari 2025 pukul 23.59 WIB
Ujian Masuk 6 – 10 Januari 2025
Pengumuman 13 Januari 2025
Penerbitan LoA (Letter of Acceptance) Maksimal 21 Januari 2025
Pengisian SIPMABA 14 – 16 Januari 2025
Validasi Data 17 – 21 Januari 2025
Daftar Ulang/ Pembayaran SPP 22 – 24 Januari 2025
Perwalian Mahasiswa (FRS Online) 17 – 21 Februari 2025
IPITS Pascasarjana 18 Februari 2025
Mulai Perkuliahan 24 Februari 2025
  • Apabila tidak melakukan pengisian SIPMABA pada jadwal yang sudah ditentukan, maka dianggap mengundurkan diri

 

KHUSUS BEASISWA FRESH GRADUATE ITS

Pendaftaran 30 September 2024 – 30 Januari 2025
Deadline Pembayaran Pendaftaran 30 Januari 2025 pukul 16.00 WIB
Deadline Submit Pendaftaran 31 Januari 2025 pukul 23.59 WIB
Ujian Masuk 3-7 Februari 2025
Pengumuman 09 Februari 2025 pukul 21.00 WIB
Pengisian SIPMABA (termasuk upload dokumen data) 10-11 Februari 2025
Validasi Data 12-13 Februari 2025
Perwalian Mahasiswa (FRS Online) 17-21 Februari 2025

 

KHUSUS PENDAFTAR BEASISWA LPDP 

Pendaftaran
Ujian Masuk
Pengumuman
Penerbitan LoA (Letter of Acceptance)

KHUSUS PENDAFTAR BEASISWA  KOMINFO

Pendaftaran
Deadline Pembayaran Biaya Pendaftaran
Deadline Pengisian Pendaftaran Online
Ujian Masuk
Pengumuman
Penerbitan LOA (Letter of Aceptance)

KHUSUS PENDAFTAR BEASISWA BPI

Pendaftaran
Ujian Masuk
Pengumuman
Penerbitan LoA (Letter of Acceptance)


untuk pendaftaran PMDSU, silahkan memilih pendaftaran magister

  1. Bagi penerima Beasiswa Fresh Graduate yang tidak mengisi SIPMABA pada jadwal yang sudah ditentukan maka dianggap mengundurkan diri.
  2. Bagi pendaftar Beasiswa Fast Track dari mahasiswa S1 semester 6 atau 7 tidak perlu mengisi SIPMABA

Sekretariat Pendaftaran Program Pascasarjana ITS
Direktorat Pascasarjana dan Pengembangan Akademik
Gedung Program Pascasarjana Lantai 2
Kampus ITS Sukolilo, Surabaya
WA (Official Pasca): 081130500022 / 081130500033
email: pasca-its@its.ac.id

Butuh bantuan?