Pameran NINGYŌ menghadirkan 67 karya boneka tradisional dan modern, disertai penjelasan sejarah, fungsi, dan penyebarannya dalam kebudayaan mayarakat Jepang. Terminologi Ningyō (人形), yang dalam bahasa Jepang berarti Boneka, sejatinya berasal dari huruf 人 (hito, dibaca nin) yang berarti manusia, dan 形 (katachi, dibaca gyō) yang berarti bentuk.
Pameran “NINGYŌ: Art and Beauty of Japanese dolls” menghadirkan 67 karya boneka tradisional dan modern, disertai penjelasan sejarah, fungsi, dan penyebarannya dalam kebudayaan mayarakat Jepang.
Pameran NINGYŌ Jepang ini akan berlangsung dari tanggal 23 Agustus hingga 12 September 2023 di R.109, Departemen Desain Produk, Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
Pembukaan pameran NINGYŌ Jepang di Surabaya akan dilakukan pada hari Rabu, 23 Agustus 2023 pukul 08:00 WIB di Departemen Desain Produk, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Perwakilan JF Jakarta, Konsul Jenderal Jepang di Surabaya, dan Rektor ITS akan hadir untuk meresmikan pameran.
Selain pameran, terdapat juga sesi pemutaran film Jepang yang dapat dinikmati oleh pengunjung pameran, serta acara-acara lain yang diselenggarakan oleh Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya dan para mahasiswa Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
Sustainability and Success: Navigating the European Market with Recycled Materials and Empowering Indonesian Craftspeople Join us for an inspiring
HUT ke-25 Dharma Wanita Persatuan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Acara ini diadakan sebagai bagian dari perayaan ulang tahun
🎮 Super Lecture Series 2024: Game Industry and AI-Visual Design 🕹️ Halo Sobat Kreatif! Sudah lama semenjak Super Lecture