Desain Komunikasi Visual ITS memiliki tujuan pendidikan tinggi yang mengacu pada :
- Penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang desain komunikasi visual dengan keunggulan pada teknologi, komunikasi yang berwawasan lingkungan untuk melayani kebutuhan masyarakat, pemerintah, komunitas dan industri.
- Menghasilkan lulusan yang mampu berfikir kritis dan ilmiah, kreatif dan inovatif, komunikatif, kolaboratif, memiliki ICT skill, self-learning improve, dan bisa menerima perbedaan multi kulktural.
- Menjaga dan mengembangkan nilai etika dan moral.
- Menghasilkan karya riset dan desain yang bermanfaat, inovatif dan adaptif terhadap perkembangan jaman.
- Menghasilkan kerjasama yang mutualistik dengan industri, pemerintah dan masyarakat dari dalam dan luar negeri.
- Menyelenggarakan pendidikan desain komunikasi visual yang efisien, inovatif dan berkelanjutan.