DPTSI

DIREKTORAT PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN SISTEM INFORMASI
07 Agustus 2018, 07:08

Panduan Instalasi dan Penggunaan OneDrive For Business untuk Civitas ITS

Oleh : Yoga Ari Tofan | | Source : -

Panduan Instalasi dan Penggunaan OneDrive For Business untuk Civitas ITS

Langkah – langkah instalasi dan penggunaan OneDrive For Business :

  1. Buka portal.office.comkemudian login menggunakan username Office365 dan password integra pribadi.
    1
  2. Klik ‘Other Installs’, pilih menu ‘Office’, memilih versi 32-bit/64-bit disesuaikan dengan versi pada PC/Laptop Anda, kemudian klik ‘Install’.
    23
  3. Klik  file ‘Setup’ yang sudah didownload, kemudian jalankan proses intalasi.
    4
  4. Kembali ke halaman depan Office 365, kemudian pilih menu ‘OneDrive’.
    5
  5. Pilih menu ‘Sinkronkan’ dan ‘Sinkronkan sekarang’, klik ‘Sync Now’, proses instalasi dan klik ‘Show my files’.
    6
    7
    8
    9
  6. Jika proses intalasi berhasil, maka pada menu pojok kanan bawah PC/Laptop Anda akan muncul gambar icon ‘OneDrive for Business’.
    10
  7. Klik gambar icon ‘OneDrive for Business’ kemudian klik ‘Open your OneDrive for Business folder’, maka Anda akan diarahkan ke Folder OneDrive for Business pada Desktop Anda.
    1112
  8. Jika Anda menambahkan atau meng-copy file di folder OneDrive for Business pada Desktop Anda, maka otomatis akan dicopy juga di OneDrive Office 365 Anda.

Berita Terkait