DPTSI

DIREKTORAT PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN SISTEM INFORMASI
04 Juli 2020, 07:07

Protokol Adaptasi Kebiasaan Baru UTBK 2020 ITS

Oleh : ernis | | Source : -

Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) akan digelar mulai tanggal 5 Juli 2020. Seluruh peserta UTBK diharuskan mengikuti prosedur kebiasaan baru yang telah ditetapkan.

ITS sebagai salah satu kampus yang menjadi lokasi dilaksanakannya UTBK SBMPTN juga telah mempersiapkan protokol kesehatan bagi seluruh karyawan maupun peserta tes.

Bagi peserta UTBK ada beberapa persyaratan yang diwajibkan sebelum mengikuti pelaksanaan UTBK, di antaranya:

  • Menggunakan baju lengan panjang
  • Menggunakan masker dan membawa cadangan masker 2 buah
  • Mencuci tangan sebelum masuk ruang ujian
  • Membawa hand sanitizer
  • Membawa sarung tangan 3 pasang
  • Membawa face shield
  • Membawa tissue kering
  • Membawa minum sendiri
  • Melakukan physical distancing
  • Makan pagi atau siang sebelum ujian

Untuk informasi lebih lanjut terkait peta lokasi ujian dapat dilihat pada laman utbk.its.ac.id.

Untuk menjamin kenyamanan peserta ITS juga melakukan sterilisasi ruangan dan sterilisasi peralatan seperti meja dan kursi yang digunakan oleh peserta. Sterilisasi dilaksanakan sebelum sesi UTBK dilakukan dan di akhir hari.

Pengukuran temperatur tubuh pada pengantar, petugas, maupun peserta UTBK dilakukan di pintu gerbang utama ITS. Ada 3 pintu gerbang yang akan dibuka selama masa UTBK yaitu, Pintu 1 Kertajaya/ Bundaran ITS, Pintu 2 Arief Rahman Hakim/ Asrama, dan Pintu 3 PPNS.

Sebelum mengikuti ujian, peserta akan menjalani pemeriksaan pertama/checkpoint 1 pada lokasi drop off. Pada lokasi drop off hanya peserta yang diperbolehkan turun dan memasuki lokasi ujian. Di lokasi ini, peserta akan dicek temperatur tubuh, kelengkapan APD, tanda peserta, dan surat rapid test. Setelah peserta dinyatakan lolos pemeriksaan pertama, maka pengantar dipersilahkan menunggu di luar ITS. Peserta yang akan memasuki gedung diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu minimal 20 detik pada wastafel yang tersedia di masing-masing lokasi.

Setelah selesai melakukan pemeriksaan pertama, peserta akan melakukan pemeriksaan kedua sebelum memasuki gedung lokasi ujian. Pada pemeriksaan ini, peserta akan dicek temperatur tubuh. Selanjutnya, peserta diminta untuk menunggu di ruang tunggu sembari menunggu masuk ke ruang UTBK dengan memberlakukan protokol kesehatan yang sangat ketat. Petugas akan memberikan pengarahan kepada peserta ketika akan memasuki ruangan. Adapun protokol yang diwajibkan yaitu, larangan menyentuh railing tangga, handle pintu, tombol lift jika tanpa sarung tangan, melepas sepatu dan membungkusnya dengan kantong plastik yang telah disediakan (pada lokasi UTBK yang mengharuskan melepas sepatu).

Sebelum memasuki ruangan, peserta akan menjalani pengecekan data UTBK oleh pengawas. Selanjutnya, peserta mengeluarkan tisu kering yang telah dibawa dari rumah untuk diberi disinfektan untuk sterilasasi. Bagi peserta yang tidak membawa sarung tangan latex/plastik, panitia telah menyediakan sarung tangan. Selanjutnya, peserta meletakkan tas di tempat yang telah ditunjukkan oleh pengawas. Peserta melakukan sterilisasi dengan mengelap secara berurutan alat tulis pribadi, mouse, keyboard, meja yang disentuh tangan. Setelah mengikuti rangkaian protokol tersebut, peserta siap mengikuti UTBK.

Berita Terkait