DPTSI

DIREKTORAT PENGEMBANGAN TEKNOLOGI DAN SISTEM INFORMASI
30 Mei 2024, 10:05

Penetration Tester

Oleh : ernis | | Source : -

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali membuka kesempatan bagi para profesional di bidang teknologi informasi untuk bergabung dan berkontribusi dalam menjaga keamanan siber. Melalui Unit Direktorat Pengembangan Teknologi dan Sistem Informasi (DPTSI), ITS mengumumkan lowongan kerja untuk posisi Penetration Tester.

Kualifikasi Pendidikan

Para pelamar diharapkan memiliki latar belakang pendidikan minimal D3 di bidang:

  • Statistik
  • Teknik Informatika
  • Ilmu Komputer
  • Sistem Informasi
  • Teknologi Informasi
  • Atau bidang relevan lainnya

Kualifikasi Khusus

Posisi ini membutuhkan individu yang memiliki pengetahuan dan keterampilan kuat dalam:

  1. Insiden Keamanan Siber: Mampu menangani dan merespons insiden keamanan siber dengan efisien.
  2. Pengujian Keamanan Siber (Penetration Testing): Memiliki kemampuan dalam pengujian penetrasi untuk mengidentifikasi kerentanan keamanan.
  3. SIEM (Security Incidents and Event Monitoring): Ahli dalam memonitor dan merespon insiden keamanan.
  4. Network Skill: Menguasai protokol jaringan, lapisan protokol jaringan, serta konfigurasi dan teknik jaringan.
  5. Automasi Sistem dan Scripting: Mampu melakukan automasi sistem dan scripting dengan berbagai bahasa pemrograman.

Kualifikasi Pendukung

Selain kualifikasi utama, pelamar juga diharapkan:

  • Memiliki komitmen yang tinggi dalam memberikan layanan prima.
  • Diutamakan yang sudah memiliki sertifikasi cybersecurity.

Kisaran Gaji:

  • 6.500.000

Lokasi Kerja:

  • Kampus ITS (Sukolilo, Surabaya) on site

Cara Pendaftaran

Bagi yang berminat, dapat mengirimkan lamaran melalui email ke: kasi.kti@its.ac.id.

Informasi Tambahan

Untuk informasi lebih lanjut mengenai lowongan ini, bisa mengunjungi situs web resmi DPTSI ITS di www.its.ac.id/dptsi atau menghubungi layanan servis melalui email di servicedesk.its.ac.id. Selain itu, update terbaru juga bisa diikuti melalui akun Instagram @ITSdptsi.

Berita Terkait