DRPM

DIREKTORAT RISET DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
29 Juli 2024, 16:07

Selamat, Peneliti ITS Raih Pendanaan Program Bantuan Biaya Luaran Prototipe

Oleh : itsdrpm | | Source : -

Menindaklanjuti surat dari Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Kepada Masyarakat -Kemendikbudristek nomor  Manual.236/E5/DT.05.00/2024  tanggal 28 Juli 2024 tentang Pengumuman Penerima Pendanaan Program Bantuan Biaya Luaran Prototipe Tahun Anggaran 2024, DRPM ITS mengucapkan selamat kepada para penerima pendanaan Program Bantuan Biaya Luaran Prototipe Dana Kemendikbudristek Tahun Anggaran 2024 dengan nama-nama ketua tim sebagai berikut:

1.Dr. Candra Irawan, S.T., M.T.

  • Departemen: Teknik Sipil
  • Judul: Inovasi Cetakan Beton dan Sistem Produksi Hexaloc untuk Konstruksi Breakwater sebagai Perlindungan Pantai Berkelanjutan di Indonesia

2. Dr. Dendy Satrio, S.ST.

  • Departemen: Teknologi Kelautan
  • Judul: Inovasi Dual Rotor System pada Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut untuk Daerah Kepulauan Indonesia

3. Dr. Dwi Sunaryono, S.Kom., M.Kom.

  • Departemen: Teknik Informatika
  • Judul: Portable Electronic Tongue untuk Deteksi Cemaran Logam Berat dalam Air Laut

4. Prof. Endarko, M.Si., Ph.D.

  • Departemen: Fisika
  • Judul: Fantom Antropomorfik Multipurpose sebagai Alat Jaminan Mutu dalam Radioterapi untuk Mewujudkan Kemandirian Alat Kesehatan

5. Fadlilatul Taufany, S.T., Ph.D.

  • Departemen: Teknik Kimia
  • Judul: Optimasi Proses Distilasi Packed Sieve Tray untuk Meningkatkan Kemurnian Bioetanol sebagai Bahan Bakar Alternatif yang Ramah Lingkungan

6. Dr.Eng. Januarti Jaya Ekaputri, S.T., M.T.

  • Departemen: Teknik Sipil
  • Judul: Geo-Pipe: Material geopolimer rendah karbon sebagai saluran ramah lingkungan

Mekanisme penyaluran dana akan dilakukan melalui kontrak. Berkaitan dengan hal ini, kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut:

  1. Kontrak dilakukan secara berjenjang. Untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), kontrak dilakukan antara DRTPM dengan Direktur DRPM ITS kemudian dilanjutkan dengan kontrak turunan antara DRPM ITS dengan para ketua pelaksana;
  2. Pencairan dana dilaksanakan dalam 2 (dua) tahap yakni 80% dan 20%;
  3. Hal-hal lain yang terkait dengan penandatanganan kontrak, pencairan dana, dan pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat akan diinformasikan lebih lanjut melalui laman https://bima.kemdikbud.go.id/.

Lampiran:

Berita Terkait