Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) mengumumkan bahwa penerimaan proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di lingkungan Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdiktisaintek) tahun 2025 telah dibuka. Program ini bertujuan untuk mendukung dosen dan peneliti dalam mengembangkan riset serta kegiatan pengabdian yang berdampak luas bagi masyarakat.
Kemdiktisaintek membuka peluang pendanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat melalui berbagai skema yang dapat diakses oleh dosen, peneliti, dan mahasiswa.
Skema Penelitian
Penelitian Dasar
Penelitian Terapan
Skema Pendanaan Pengabdian kepada Masyarakat
Pemberdayaan Berbasis Masyarakat (PBM)
Pemberdayaan Berbasis Kewirausahaan (PBK)
Pemberdayaan Berbasis Wilayah (PBW)
Diharapkan seluruh dosen dan peneliti di lingkungan ITS dapat mengikuti program ini dengan mempersiapkan proposal yang sesuai dengan ketentuan dalam buku panduan. Setiap proposal yang diajukan akan diseleksi berdasarkan indikator penilaian yang telah ditetapkan.
Program ini merupakan kesempatan bagi akademisi untuk mengembangkan penelitian inovatif serta memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat melalui kegiatan pengabdian berbasis keilmuan. Oleh karena itu, ITS mengajak seluruh sivitas akademika untuk aktif berpartisipasi dan memanfaatkan peluang pendanaan ini dengan sebaik-baiknya.
Lampiran:
Sehubungan dengan kegiatan Webinar Sharing Session KONEKSI (Knowledge Partnership Platform Australia – Indonesia) 2025 sebagai bagian dari upaya mendukung
Prof. Heri Raih Hibah Bergengsi dari ARIA Inggris senilai £345.000 untuk Riset Inovatif Geoengineering Global Surabaya, 10 Mei 2025
Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat ITS, Fadlilatul Taufany, S.T., Ph.D., bersama delegasi Indonesia disambut hangat oleh WAEJUC di
Surabaya, 24 April 2025 — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menerima kunjungan dari Kementerian Transmigrasi dalam rangka memperkuat kolaborasi