DRPM

DIREKTORAT RISET DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PUSAT KAJIAN SUSTAINABLE DEVELOPMENT GOALS

Partnership

Pemerintah Daerah

Bantuan dari pemerintah lokal akan sangat membantu dalam pengembangan bisnis berbasis UKM pada daerah-daerah yang dituju.

NGO / Lembaga Donor

NGO atau Non Governmnet Organization yang merupakan suatu organisasi atau kelompok, beraktifitas di luar struktur politik. NGO merujuk pada organisasi internasional, SDGs ITS membuka peluang kerjasama dengan NGO yang juga Prinsip utama dari NGO adalah mementingkan orang lain dan bersifat sukarela.

ILO

ILO adalah organisasi buruh nasional atau sebuah wadah yang menampung isu buruh internasional di bawah PBB. Menggandeng mitra kerja ILO dalam Workshop Employement Diagnostic Analysis (EDA) Perencanaan Program Ketenagakerjaan. Dimana sasaran dari kegiatan ini adalah Badan Perencanaan dan stakeholder tiap kabupaten/kota.

UNESCO

UNESCO ini merupakan singkatan dari United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization. UNESCO sendiri merupakan sebuah organisasi internasional di bawah PPB yang mengurusi semua hal yang berhubungan dengan pendidikan, sains, serta kebudayaan didalam rangka meningkatkan rasa saling menghormati yang berlandaskan pada keadilan, peraturan hukum, serta HAM. 

POLTEKPAR

POLTEKPAR adalah politeknik priwisata atau perguruan tinggi kedinasan yang berada dalam naungan Kementerian Pariwisata. Pelatihan memasak dapat menggandeng POLTEKPAR dengan tujuan mendapat wawasan langsung oleh ahlinya dan POLTEKPAR telah memiliki alat-alat yang dapat dipakai dalam pelatihan memasak.

CSR Institution

Corporate Social Responsibility (CSR) adalah suatu konsep bahwa organisasi, khususnya perusahaan adalah memiliki berbagai bentuk tanggung jawab terhadap seluruh pemangku kepentingannya dalam segala aspek operasional perusahaan yang mencakup aspek ekonomi, sosial, dan lingkungan. Oleh karena itu, CSR berhubungan erat dengan “pembangunan berkelanjutan”.