Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) akan mengadakan Sosialisasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Proyek Kemanusiaan 2025 sebagai bentuk persiapan bagi mahasiswa yang akan mengikuti program pengabdian masyarakat ini.
KKN dan Proyek Kemanusiaan adalah program akademik yang mengintegrasikan ilmu dan teknologi untuk membantu masyarakat di berbagai sektor, seperti pendidikan, kesehatan, lingkungan, serta pembangunan infrastruktur. Mahasiswa yang mengikuti program ini akan mendapatkan pengalaman langsung dalam penerapan keilmuan serta meningkatkan keterampilan kepemimpinan dan kerja sama tim.
Sosialisasi ini bertujuan memberikan informasi mendalam tentang prosedur pendaftaran, persyaratan administrasi, lokasi penempatan, serta luaran yang diharapkan dari program ini.
Mahasiswa yang berminat diharapkan untuk mengikuti sosialisasi ini guna memperoleh pemahaman yang lebih baik sebelum mendaftar. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk menjadi bagian dari perubahan dan kontribusi nyata bagi masyarakat!
Lampiran:
Bumitama Gunajaya Agro (BGA) secara resmi mengumumkan hasil seleksi tahap pertama Open Innovation BGA 2025. Dalam pengumuman ini, beberapa
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menindaklanjuti surat edaran dari Direktorat Jenderal Riset dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan
Kurita Water and Environment Foundation (KWEF) kembali membuka kesempatan bagi para peneliti di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) untuk
Menindaklanjuti surat edaran dari Direktorat Jenderal Riset dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, nomor 0124/C3/DT.05.00/2025 tanggal 10