Realisasikan semangat generasi muda dalam berinvestasi, Departemen Manajemen Bisnis (MB)Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) resmikan kembali Galeri Investasi ITS setelah terevitalisasi. Peresmian ini turut menghadirkan kuliah perdana bersama FAC Sekuritas mengenai literasi keuangan investasi bagi mahasiswa.