News

Staff Mobility Program 2016

Thu, 25 Feb 2016
2:00 pm
Uncategorized

Sorry, no posts matched your criteria.

Share :
Oleh : itsdhi   |

1185397_987456344677212_2258461213148622293_n

 

DESKRIPSI PROGRAM

Staff Mobility Program 2016 adalah sebuah program yang telah diinisiasi pada tahun 2013 dalam bentuk kegiatan magang untuk tenaga kependidikan (tendik) ITS di beberapa universitas Thailand. Tendik ITS yang mengikuti program ini akan belajar mengenai bidang yang spesifik di universitas tujuan selama 4 hari. Dengan adanya program ini, diharapkan tendik ITS mampu memperluas wawasan dan pengalaman mengenai bidang pekerjaannya di level internasional serta dapat menggali hal-hal yang inovatif agar bisa diterapkan di ITS.

KEPESERTAAN

Struktural
Terbuka bagi kepala biro, kepala bagian, kepala sub bagian dan kepala UPT
Reguler
Terbuka bagi seluruh tendik ITS (PNS, CPNS, Honorer, atau Tenaga Harian Lepas (THL))

PERSYARATAN

  1. Belum pernah mengikuti Staff Mobility Program
  2. Mengisi formulir pendaftaran 
  3. Melampirkan surat rekomendasi dari pimpinan tempat kerja
  4. Melampirkan surat pernyataan kesediaan mengikuti serangkaian Staff Mobility Program 2016
  5. Melampirkan sertifikat TOEFL/TOEIC/IELTS (jika ada)
  6. Mengumpulkan berkas kelengkapan pendaftaran ke alamat e-mail int_off@its.ac.id dengan subject: Staff Mobility Program 2016  – Nama Peserta

​Link untuk Mengunduh Berkas Pendaftaran:

Formulir Pendaftaran Staff Internship 2016

Template Surat Pengantar Atasan & Template Surat Pernyataan

​Tanggal Penting

25 Februari 2016 Program Launching
1-31 Maret 2016 Periode Pendaftaran
1-7 April 2016 Seleksi Berkas
8 April 2016 Pengumuman seleksi berkas
22 April – 27 Mei 2016 Upgrading tahap 1
19 Juli-12 Agustus 2016 Upgrading tahap 2
17 Agustus 2016     Pengumuman pemenang
1 September 2016 Rapat persiapan keberangkatan
19-23 September 2015 Pelaksanaan Staff Mobility Program 2016\

CONTACT PERSON

Faiqoh Agustin
Tel/Fax. +62 31 5923411
PABX: 1224
e-mail*: int_off@its.ac.id

*apabila ada pertanyaan, mohon menggunakan subject: Pertanyaan – Staff Mobility Program 2016

Latest News

Sorry, no posts matched your criteria.