Surabaya, IT Journalistic — Tim Barunastra ITS berhasil menyabet gelar juara Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional (KKCTBN) 2023 yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) di Universitas Indonesia pada Minggu (22/10) hingga Rabu (25/10) malam. Adfi, salah satu mahasiswa Departemen Teknologi Informasi ITS ikut andil dalam keberhasilan Tim Barunastra ITS.
Kontes Kapal Cepat Tak Berawak (KKCTBN) merupakan salah satu agenda lomba inovasi teknologi desain, pembuatan prototype, dan performa prototype dibidang teknologi perkapalan-maritim. Lomba ini ditujukan kepada mahasiswa, yang diselenggarakan setiap tahunnya oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia-Pusat (BPTI) Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia. Setiap tahunnya ITS sudah menjadi langganan mengikuti perlombaan tersebut.
Pada KKCTBN 2023, Tim Barunastra ITS berhasil menyabet juara 1 dalam kategori Divisi Pembuatan dan Performa Prototipe Kapal Pariwisata Autonomous Tourism Surface Vehicle (ATSV). Dalam kategori ATSV ini, sebuah kapal tanpa awak bertenaga listrik diharuskan dapat menjalankan beberapa misi seperti menyusuri sungai, menyusuri laut, mengambil foto mangrove di atas permukaan laut, mengambil foto ikan di bawah permukaan laut dan melakukan tambat di dermaga.
Adfi merasa sangat senang dan bangga karena KKCTBN 2023 kali ini merupakan lomba atau kontes pertama kalinya yang ia ikuti bersama dengan Tim Barunastra ITS. “Ternyata penerapan teknologi yang ada pada kapal-kapal barunastra masih berhubungan dengan ilmu yang saya pelajari di Departemen Teknologi Informasi. Saya juga menyadari bahwa teknologi yang saya pelajari di Departemen Teknologi Informasi dapat diimplementasikan dalam dunia kemaritiman. Selain itu, saya juga mendapat ilmu baru tentang dunia perkapalan yang tidak saya dapatkan di Departemen Teknologi Informasi.” tutur Adfi dengan bangga.
Surabaya, IT Journalistic — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali membuka kesempatan bagi siswa-siswi SMA dan SMK untuk mengeksplor
Surabaya, IT Journalistic — Pada Rabu (25/09), pameran proyek Internet of Things (IoT) karya mahasiswa Teknologi Informasi Institut Teknologi
Pada hari Rabu, 11 Desember 2024, Jurusan Teknik Informatika menerima kunjungan tamu dari Kampus Universitas Negeri Jember, dalam kunjungan