Menteri Sosial (Mensos) RI Dr (HC) Ir Tri Rismaharini MT memberikan Penghargaan Pengabdian Apresiasi ITS Luar Biasa Kepada Dosen Teknologi Informasi, Ridho Rahman Hariadi, S.Kom., M.Sc.
Surabaya, 8 Maret 2023, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menerima Penghargaan Pengabdian Luar Biasa dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI atas berbagai kontribusinya yang penting untuk bangsa Indonesia. Penghargaan tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Sosial (Mensos) RI Dr (HC) Ir Tri Rismaharini MT di Gedung Research Center ITS, Rabu (8/3).
Istimewanya, ITS merupakan perguruan tinggi pertama yang menerima Penghargaan Pengabdian Luar Biasa dari Kemensos ini. Selain penghargaan untuk institusi, mantan Wali Kota Surabaya tersebut juga memberikan penghargaan kepada sejumlah sivitas akademika ITS yang telah menunjukkan pengabdian untuk Indonesia melalui berbagai sentuhan teknologi.
Penghargaan Pengabdian Luar Biasa tersebut diberikan kepada 56 sivitas akademika ITS yang terdiri dari dosen, karyawan, mahasiswa, dan alumni. Menteri yang biasa disapa Risma tersebut mengungkapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas keberpihakan nyata yang diberikan ITS. “Banyak sekali inovasi teknologi dari ITS yang kiranya dapat terus bermanfaat hingga generasi selanjutnya,” ungkapnya bangga.
Adapun penghargaan yang diberikan tersebut terbagi dalam lima kategori. Antara lain meliputi penghargaan untuk berbagai kontribusi ITS dalam pembangunan di wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T). Kategori pertama adalah pengembangan kapal untuk angkutan barang, orang, dan tangkap ikan di Bali. Dilanjutkan dengan kategori Motor e-Trail BangkITS Cendrawasih di Papua.
Sementara kategori ketiga terkait dengan pembangunan rumah tahan gempa serta rumah sederhana di penjuru nusantara. Selain itu, pada kategori keempat yaitu pengembangan mesin cetak braille di Kemensos RI, serta pemanfaatan energi alternatif di Papua dan Kalimantan juga diberikan. Turut diapresiasi pula untuk kategori pengembangan sistem dan teknologi informasi di Kemensos RI.
Simak selengkapnya di its.ac.id/news
#ITSCampus #ITSSurabaya #Penghargaan #Pengabdian #Motor #Etrail #Inovasi #3T
Tim Departemen Teknologi Informasi meraih medali emas ajang lomba kompetisi AI Inovation Compfest Universitas Indonesia, tim DTI Avalon AI
Departemen Teknologi Informasi mengadakan kuliah tamu workshop kembali dengan ITS Global Engagment (ITS Global Kampoeng) acara kuliah tamu workshop
Pada tanggal 29 September 2024, Kampus ITS menyelenggarakan acara wisuda ke-130, terdapat 33 wisudawan wisudawati dari Departemen Teknologi Informasi