Direktorat Kemahasiswaan

Ditmawa
02 Desember 2022, 09:12

ITS Kembali Membawa Pulang Piala Samakbya Padhesa Widya Sebagai Juara Umum Pada Gemastik XV

Oleh : itskemahasiswaan | | Source : -
Penutupan Gemastik XV 2022, ITS Raih Juara Umum Halaman all - Kompas.com

Penyerahan piala “Samakbya Padhesa Widya”

SURABAYA, DITMAWA – Kamis, 24 November 2022 ITS Kembali membawa pulang piala “Samakbya Padhesa Widya” atas raihan Juara Umum pada Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi XV (Gemastik XV) Tahun 2022.

Dengan Mengusung tema “TIK Untuk Indonesia Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat”, Gemastik XV hadir dengan 11 cabang/divisi lomba, diantaranya divisi Pemrograman, Animasi, Smart City, hingga Piranti Cerdas, Sistem Benam, dan IoT.

Melalui 11 divisi lomba, ITS berhasil meloloskan 24 Timnya pada babak final yang diadakan di Universitas Brawijaya selaku tuan rumah.

Setelah sebelumnya keluar sebagai juara umum, tahun ini ITS berhasil mempertahankan gelarnya dengan perolehan delapan medali dari 5 divisi perlombaan.

Delapan medali tersebut terdiri dari tiga medali emas, satu medali perak, dan empat medali perunggu. Adapun Tim-Tim ITS yang berhasil meraihnya adalah sebagai berikut, pada Divisi VII Karya Tulis Ilmiah TIK (ICT Scientific Paper) Tim Naraya berhasil memperoleh medali emas, diikuti dengan medali perunggu dari Tim Sapu Jagat.

Tim Fiture peraih medali emas pada divisi Kota Cerdas (Smart City)

Selanjutnya pada divisi penyumbang medali terbanyak, yaitu VI Kota Cerdas (Smart City) Tim Fiture berhasil memperoleh medali emas, diikuti dengan Tim Outliers dengan medali perak dan Tim Pholeos dengan medali perunggu.

Satu lagi pencapaian emas, yaitu oleh TIM NTS pada Divisi Divisi VIII Pengembangan Perangkat Lunak (Software Development).

Terakhir, perolehan dua medali perunggu oleh Tim Reveluv dan Tim Wijaya Rupa Pada Divisi IV Desain Pengalaman Pengguna (UX Design) dan Divisi V Animasi (Animation).

Kontingen ITS pada Final Gemastik XV

Disampaikan oleh Bapak Irzal Ahmad Sabila S.Kom., M.kom., selaku Koordinator kegiatan Gemastik XV-ITS,

“Seluruh pencapaian ini tidak lain, merupakan berkat sinergi dan kolaborasi seluruh pihak. Dimulai dari mahasiswa ITS yang semangat dalam memperjuangkan medali,

Tim Kawal yang selalu mendampingi, hingga Birokrasi ITS yang turut memfasilitasi segala kebutuhan selama kompetisi berlangsung.”

Terlepas dari apapun pencapaiannya, Bapak Irzal menyampaikan apresiasinya bagi seluruh Tim ITS yang sudah berjuang, meski beberapa diantara harus berpuas diri sebagai finalis.

Evaluasi dan perbaikan tentu akan terus dilakukan utamanya pada organisasi Clinic Gemastik ITS (CiGITS).

Harapannya dengan dilakukannya evaluasi dan perbaikan, ITS dapat menjaring lebih banyak lagi mahasiswa-mahasiswa yang memiliki inovasi dan ide untuk GEMASTIK XVI mendatang.

Berita Terkait