Sorry, no posts matched your criteria.
Hari Raya Idul Adha adalah salah satu momen yang paling penting dalam agama Islam. Perintah awal mula ibadah qurban terdapat pada surat As-Saffat Ayat 102 yang berbunyi :
فَلَمَّا بَلَغَ مَعَهُ السَّعْيَ قَالَ يٰبُنَيَّ اِنِّيْٓ اَرٰى فِى الْمَنَامِ اَنِّيْٓ اَذْبَحُكَ فَانْظُرْ مَاذَا تَرٰىۗ قَالَ يٰٓاَبَتِ افْعَلْ مَا تُؤْمَرُۖ سَتَجِدُنِيْٓ اِنْ شَاۤءَ اللّٰهُ مِنَ الصّٰبِرِيْنَ
Idul Adha mengajarkan kaum muslim tentang hakikat ketaatan kepada perintah allah swt. keteladanan yang ditunjukkan Nabi Ibrahim AS, Nabi Ismail AS, dan Siti Hajar dalam menjalankan perintah Allah SWT, memberikan begitu banyak pelajaran bagi kita yang mampu menggali maknanya. Oleh karena itu, Pada hari yang mulia ini umat Islam di seluruh dunia berlomba-lomba menjalankan Ibadah qurban dengan suka cita. Begitupula yang tampak di kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Perayaan hari raya Idul Adha 1444 H / 2023 M di Kampus Ibu yang Luhur ini tepat dilaksanakan pada Hari Kamis (29/06/23) yang bertempat di Masjid Manarul Ilmi ITS dengan total 15 sapi dan 48 kambing sebagai hewan qurban.
Dalam rangka hari raya umat muslim tersebut, Masjid Manarul Ilmi mengadakan pelaksanaan Ibadah sholat Idul Adha yang dilaksanakan pada pukul 06.00 WIB dengan Khatib H. Eko Setijadi, ST., MT., Ph.D. dosen dari departemen Teknik elektro ITS. Beliau menyampaikan dalam khutbahnya bahwa sangat banyak nilai idul adha yang bisa kita gali terutama berkaitan dengan perjuangan Nabi Ibrahim AS. dalam kehidupan mulai dari penghormatan kepada tamu , keikhlasan untuk memenuhi perintah Tuhan. Selain itu, kita juga diajarkan banyak pelajaran antara lain tentang kepatuhan ketika harus meninggalakan istri tercinta dalam rangka memenuhi perintah Allah SWT. Yang kedua adalah keikhlasan untuk melaksanakan perintah menyembelih putra tercintanya yaitu Nabi Ismail AS.
“Dari nilai-nilai yang telah disampaikan oleh Khatib tadi bisa kita teladani sampai saat ini khususnya dalam konsisten dan kepatuhan kita dalam rangka memenuhi perintah Allah dan menjauhi larangannya.” Ujar Prof. Dr. Muhammad Mashuri, M.T selaku ketua takmir masjid manarul Ilmi.
Prof. Dr. Muhammad Mashuri, M.T pun juga berpesan kepada seluruh mahasiswa terkhusus dalam hal memaknai nilai idul adha ini.
“ Dalam proses mencari ilmu, setidaknya ada beberapa hal yang harus dipenuhi oleh mahasiswa yang pertama adalah kepatuhan baik kepada institusi ataupun kepada apa yng disampaikan oleh para dosen . Hal tersebut dapat bentuk peneladanan bagaimana patuhnya Nabi Ibrahim AS. terhadap perintah Allah SWT. Kemudian yang kedua adalaha mencari ilmu juga butuh perjuanagan oleh karena itu, ketekunan dan kesabaran juga harus terus ditingkatkan, baik dalam berjuang dan berdakwah dalam menegakkan kebaikkan dan kalimat Allah SWT. Sehingga hal ini bisa menjadi penyemangat bagi adik-adik mahasiswa sekarang untuk memeberikan inspirasi ketika menghadapi banyak cobaaan dalam menuntut ilmu. Dengan begitu harapannya didapatkan hasil maksimal disamping memperoleh ilmu yang bermanfaat sekaligus memiliki karakter yang baik “ Ujar Beliau.
H. Eko Setijadi, ST., MT., Ph.D. (Khatib) juga menambahkan “Sebagai mahasiswa dalam menuntut ilmu juga harus menghormati guru dan orang tua dengan begitu insyaAlllah ilmu yang didapat akan bermanfaat dan barokah serta diridhoi oleh Allah SWT.”