MKPI ITS — Tanggal 24-28 Mei 2022, MKPI ITS berpartisipasi dalam gelaran Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2022 di Nusa Dua Convention Center (NDCC), Bali. Kegiatan yang dipamerkan pada stand UN in Indonesia adalah hasil kerjasama MKPI ITS dengan Mott MacDonald melalui support funding dari Pemerintah Inggris (UK FCDO).
Hasil utama kegiatan yang dilakukan adalah:
1. Kajian profil risiko gempa bumi Kota Surabaya
2. Penyusunan strategi dan aksi mitigasi gempa bumi Kota Surabaya
3. Penyusunan strategi dan aksi respons gempa bumi Kota Surabaya
4. Penyusunan strategi dan aksi pemulihan gempa bumi Kota Surabaya
5. Konsep gagasan building retrofit dan building codes
6. Penguatan kapasitas kesiapsiagaan terhadap gempa bumi melalui training dan drill di Sekolah YPAB Gebang Putih
7. Konstruksi jalur evakuasi di SMP/SMA LB-A YPAB Gebang Putih
8. Pembuatan Peta Evakuasi Raba Berbicara (Peta Evari) sebagai media pembelajaran warga SMP/SMA LB-A YPAB dalam mempelajari jalur evakuasi di lingkungan sekolahnya.
MKPI ITS – Pusat Penelitian Mitigasi Kebencanaan dan Perubahan Iklim berhasil meraih peringkat pertama sebagai pelaksana Sistem Penjaminan
MKPI ITS – Gempa yang terjadi di dalam laut bagian utara Tuban Jawa Timur pada 22 Maret masih terus
MKPI ITS – Jaminan keamanan beraktivitas di dalam bangunan bagi pengguna tentu menjadi prioritas utama, tak terkecuali keamanan civitas