ITS News

Sabtu, 21 Desember 2024
15 Maret 2005, 12:03

ITS Tambah Lima Guru Besar Lagi

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Rektor ITS Dr Ir Mohammad Nuh DEA, mengatakan Kamis (15/1) siang, ke depan ITS akan mengadakan program percepatan untuk memperoleh sebanyak mungkin guru besar, tapi itu bukan berarti ITS akan mempermudah didalam proses pengajuannya. "Tidak, kami tidak memberikan kemudahan, yang dilakukan adalah mendorong kepada para dosen yang memang sudah saatnya memperoleh jabatan guru besar untuk segera mengajukannya, dan ITS akan membantu didalam proses penyiapan administrasinya," katanya.

Kelima guru besar itu masing-masing Prof. Dr Drs Taslim Ersam MS dari FMIPA Kimia, Prof. Dr. Ir. Nonot Suwarno (Teknik Kimia), Prof. Ir. Supeno Djanali MSc, Ph.D dan Prof. Ir Handayani Tjandrasa MSc PhD serta Prof Ir. Arif Djunaidy MSc PhD (Teknologi Informasi).
M. Nuh menjelaskan, dengan program percepatan ini diharapkan ITS akan memiliki sejumlah guru besar dalam waktu yang relatif singkat. Pada tahun 2004 ini saja kami merencanakan ITS akan menambah sekitar 10 guru besar lagi di luar lima orang yang SK-nya sudah turun dan dua orang yang sudah dalam proses pengajuan ke Jakarta. "Meski ada program percepatan, pada saat pengajuan kami tetap mempertimbangkan aspek akademik dari dosen yang diusulkan, di dalamnya menyangkut aspek mumpuni dan integritas di bidang ilmunya," katanya.

Selain itu, tambah Nuh, aspek kepribadian juga menjadi salah satu pertimbangan di dalam mengusulkan nama dosen untuk memperoleh gelar guru besar. "Ini penting, jangan sampai seorang profesor yang secara keilmuan harus menjadi panutan di masyarakat dan di kampus, memiliki kepribadian yang tidak terpuji," kata Nuh. Menyinggung tentang bentuk bantuan yang diberikan ITS didalam proses pengajuan menjadi guru besar, Nuh menjelaskan, ITS akan menciptakan atmosfir akademik untuk mendorong para dosen bisa lebih giat lagi berprestasi didalam mengumpulkan angka kredit sebagai syarat mendapatkan guru besar.

Selain itu, katanya menambahkan, ITS juga memberikan layanan administrasi yang lebih baik, sehingga didalam perhitungan-perhitungan untuk mengumpulkan persyaratan dan angka kredit bisa lebih cepat dan mudah, karena segalanya dibantu oleh ITS. (Humas – ITS, 15 Januari 2004)

Berita Terkait