Para mahasiswa mulai antri membayar SPP. Ini terlihat dari beberapa mahasiswa berjejer di depan loket yang telah disediakan oleh pihak bank BNI. Meski demikian antri tersebut hanya sesaat. Menurut pantauan ITS Online antrian panjang kira-kira sekitar pukul 10 pagi. Jika di atas jam tersebut hanya ada satu atau dua mahasiswa yang sedang membayar.
Antrian panjang menjelang FRS sudah menjadi pemandangan setiap awal semester. Bahkan antrian terkadang sudah terjadi mulai pukul 6 pagi. Tentu saja permasalahan ini menjadi perhatian sendiri baik itu dari pihak bank BNI maupun BAAK.
Dan untuk mengatasi antrian panjang, pimpinan bank BNI, Bapak Wahyudi, membuat tiga cara pembayaran SPP. Pertama, menyiapkan 3-4 loket pembayaran. Dan hal itu telah dilakukan sejak dibukanya pembayaran SPP mulai 14 januari sampai 8 februari 2002. "Kami telah membuka 4 loket dengan harapan akan dapat mengurangi antrian," jelasnya saat ditemui di kantornya.
Kedua, tambah pria yang berkacamata ini, dengan menggunakan fasilitas autodebet. Dimana mahasiswa yang ingin membayar SPP tak perlu antri, soalnya mereka (mahasiswa,red) hanya menuliskan nrp dan nomor rekening saja. Jika jumlah tabungannya menyukupi maka pembayaran dapat dilakukan.
Sedangkan untuk cara ketiga, pembayaran SPP akan ditempatkan di ruang kaca. Ini merupakan hasil rapat antara pihak Bank BNI dengan BAAK. Jadi nantinya pelayannya tidak hanya pembayaran SPP saja. Tetapi mereka langsung menukarkan dengan FRS (Formulir Rencana Studi). "Untuk pembayaran di ruang kaca kami akan lakukan pada tanggal 29 sampai hari terakhir pembayaran," ungkapnya.
Di samping itu bila ada mahasiswa yang tidak dapat membayar dengan ketiga cara tersebut dapat membayar dengan mentransfer ke nomer rekening Rektor. Namun harus diingat untuk mencantumkan nama dan nrp. "Jika ada permasalahan mengenai cara-cara pembayaran SPP dapat menghubungi petugas kami," katanya kalem. (rom/bch)
Kampus ITS, ITS News — Dalam upaya memperkenalkan pentingnya sertifikasi halal, tim Kuliah Kerja Nyata pengabdian Masyarakat (KKN Abmas)
Kampus ITS, ITS News — Tim Spektronics dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali sukses mendulang juara 1 pada ajang
Kampus ITS, ITS News — Kurang meratanya sertifikasi halal pada bisnis makanan khususnya pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM),
Kampus ITS, ITS News — Perayaan Dies Natalis ke-64 Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) telah mencapai puncaknya di Graha Sepuluh