Pagi itu, suasana riuh mewarnai Plaza Dr Angka. Tak hanya pendonor yang datang berduyun-duyun untuk menyumbangkan darahnya, tetapi juga arek-arek Material yang turut membantu menyukseskan acara ini. Di tengah kesibukan menentukan mata kuliah yang akan diambil pada semester genap mendatang, mahasiswa Material ini masih meluangkan waktunya untuk membantu sesama. Begitu pula para pendonor yang mayoritas mahasiswa ITS yang memulai perkuliahan dengan beramal melalui darahnya.
Bagi yang sudah pernah mendonorkan darah, mungkin sudah terbiasa dengan proses pengambilan darah yang terlihat menyakitkan ini. Lain hal dengan yang baru pertama kali menyumbangkan darahnya, perasaan takut dan ragu tampak terlihat pada raut wajahnya. Tak heran bila hari itu mereka banyak ditemani sahabat dekatnya. Pertanyaan ‘sakit dan lama gak mbak’ pun terkadang terdengar lirih dari mulut pendonor kepada suster PMI.
Kesibukan juga menyelimuti panitia yang mayoritas angkatan 2005 ini. Selain membantu petugas PMI, ada juga sebagian panitia yang membagikan souvenir dari beberapa sponsor kepada pendonor setelah darahnya diambil. Begitu pula Revano, ketua panitia. Revano pun berkutat pada formulir pendaftaran bagi calon pendonor.
Mahasiswa Material yang memiliki nama lengkap Noer Revano Cagara ini mengatakan, kegiatan donor darah adalahkali pertama bagi jurusan Teknik Material. ”Kami jadikan yang pertama ini sebagai pembelajaran untuk tahun berikutnya agar lebih baik, jadi wajar jika masih banyak kekurangan ataupun kesalahan yang terjadi,” komentarnya.
Revano juga menandaskan, dalam pengumpulan darah ini bertepatan dengan keadaan stok darah yang sedang menipis di PMI. Dengan 150 kantung darah yang ditargetkan HMMT, diharapkan PMI tak kekurangan darah lagi. ”Semoga kegiatan ini juga bisa menjadi pemacu bagi yang lain untuk mengadakan kegiatan serupa, karena higga kini pasien yang membutuhkan darah terus bertambah,” ungkap Revano. (Zn/th@)
Kampus ITS, Opini — Tamu baru telah hadir mengetuk setiap pintu rumah, ialah 2025. Seluruh dunia menyambutnya dengan penuh
Kampus ITS, Opini — Pemerintah berencana menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari sebelas persen menjadi 12 persen mulai
Kampus ITS, ITS News — Metode pengusiran hama konvensional menggunakan kaleng tidak lagi relevan dan optimal. Merespons permasalahan tersebut,
Kampus ITS, ITS News — Panel surya yang umumnya diletakkan di bagian atap bangunan menyebabkan posisinya sulit dijangkau untuk dibersihkan.