ITS News

Jumat, 27 September 2024
14 Juli 2007, 15:07

Tim Pimnas ITS Bersiap ke Lampung

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Mengenai kesiapan tim ITS, Prof Drs Nur Iriawan MIkom PhD, selaku koordinator pelaksana tim ITS untuk Pimnas XX, mengatakan tim yang dibawahinya baik peserta yang akan tampil maupun kru masih merasa persiapan yang mereka lakukan menuju Pimnas belum final.

Menurutnya, pembinaan akan terus dilakukan sampai di saat menjelang pertandingan kelak. ”Hal ini dalam artian kami masih merasa belum tuntas untuk membekali jago kita di Pimnas. Jadi tidak hanya di kampus saja, kami akan terus melakukan pembinaan mereka selama disana,” kata Nur saat ditemui ITS Online disela-sela latihan presentasi kontingen LKTM dan PKM ITS.

Dikatakan Nur, saat ini target ITS pulang sebagai juara pertama. Untuk diketahui, pada Pimnas ke XVIII di Universitas Andalas, Padang, ITS berhasil memboyong 10 gelar kejuaraan dan menjadi juara ketiga. Sedangkan pada Pimnas XIX yang digelar di Universitas Muhammadiyah Malang, ITS dinobatkan sebagai juara kedua. ” Jadi, melihat prestasi ITS di dua Pimnas terakhir, harapan Rektor, sudah selayaknya ITS kali ini menjadi juara pertama,” ungkap Nur.

Sementara itu mengenai persiapan teknis, hari ini (14/7) rombongan yang membawa berbagai perlengkapan kontingen ITS rencananya akan diberangkatkan. ”Hari ini kita akan berangkatkan satu bus barang dan perlengkapan. Lalu pada Senin pagi (16/7) akan dilakukan pelepasan kontingen secara resmi oleh rektor di rektorat,” kata Gigih Adicita Wijaya, koordinator Organizing Comitee.

Kontingen ITS untuk Pimnas XX kali ini tak kurang dari 90 orang yang terdiri dari peserta, panitia dan dosen pembimbing. Rencananya, ITS memberangkatkan kontingennya bertahap dari Surabaya.

Untuk pemberangkatan Senin sore, menggunakan transportasi kereta api dari Surabaya ke Jakarta. Sedangkan pemberangkatan Selasa pagi, dengan pesawat ke Jakarta. Kedua kloter ini nantinya akan bertemu di Jakarta dan melanjutkan perjalanan menuju Lampung dengan pesawat. Pemberangkatan bertahap ini untuk mengantisipasi anggota kontingen yang tercecer.

Pimnas kali ini ITS berhasil meloloskan dua tim pada kategori PKMT dan PKMI, serta masing masing satu pada kategori PKMM, PKMP, PKMK dan LKTM. Selain itu ITS juga menampilkan poster, workshop robotika serta tak kurang delapan gelar produk mahasiswa yang akan mewarnai stan ITS.(asa/jie)

Berita Terkait