ITS News

Sabtu, 28 September 2024
23 Agustus 2007, 17:08

Jadi Dekan FTK, Terapkan GAIN Pros

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Carek yang Suka bermain band, itulah yang dulu tergaung pada sosok Ir Djauhar Manfaat MSc PhD MRINA saat kampanye calon rektor (carek) ITS tahun 2006 lalu. Namun meksi tak berhasil menjadi rektor, Djauhar yang mengantongi 9 suara senat ITS itu kini diberikan amanah menjadi dekan Fakultas Teknologi Kelautan (FTK).

Tak jauh berbeda dengan empat dekan yang lain, pria yang menyukai musik aliran rock ini mengatakan akan memajukan fakultasnya dengan memperbaiki etos kerja dan atmosfer akademik. “Dekan kemarin telah meletakkan FTK secara bagus pada tatanan infrastruktur. Kami akan tetap melanjutkannya. Tapi ada yang masih kurang yaitu program kegiatannya. Sehingga, kami akan menitik-beratkan pada itu nantinya,” papar Djauhar.

Bagian lain yang juga akan diperbaiki Djauhar yaitu mengenai kualitas lulusan mahasiswanya. ”Saya tidak hanya ingin alumni menjadi sarjana saja, tapi juga lulusan yang Sujana,” tandasnya. Yang dimaksud Djauhar adalah alumni FTK diharapkan tidak hanya ahli dibidangnya dan memiliki softskill yang mumpuni, tapi juga mempunyai akhlak yang mulia.

Sedangkan di sisi dosen, pihaknya akan mendorong mereka untuk meraih gelar yang lebih tinggi. ”Kita akan dorong juga untuk segera naik pangkat, jangan ditunda dalam meraih jabatan fungsional maupun doktor,” kata Dosen Teknik Perkapalan ITS ini.

Dalam menjalankan programnya, Djauhar telah membentuk empat Pembantu Dekan (PD). “Saya akan menambahkan PD 4 yang menganangi bidang kerjasama. Harapannya FTK bisa meraih international recognation. Obsesinya sih ada track yang bagus untuk FTK nantinya, “ harap pria yang hobi sepakbola ini. (th@/ftr)

Berita Terkait