ITS News

Rabu, 02 Oktober 2024
23 Desember 2008, 22:12

Perguruan Tinggi Berperan Wujudkan Mimpi

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Dalam konferensi yang dihelat oleh School of Graduate Studies UTM atau pasca sarjananya UTM bersama Indonesian Student Association (Perhimpunan Pelajar Indonesia) UTM ini, Nyoman Sutantra menyampaikan orasi dengan tema Developing Technology Toward Better Human Life. “Pengembangan teknologi sejatinya mampu membuat kehidupan manusia menjadi lebih baik,” ungkap profesor yang biasa disapa Tantra ini.

Menurut Tantra, problem yang terjadi di negara berkembang saat ini adalah padatnya populasi dan tingkat pendidikan yang masih rendah. Meski demikian, banyaknya populasi dapat menjadi potensi berupa tenaga kerja. Di sinilah fungsi perguruan tinggi berperan dalam mengolah populasi tersebut.

“Perguruan tinggilah yang menjadikan potensi yang banyak tersebut memiliki pengetahuan dan skil, dengan begitu maka kesejahteraan hidup manusia pun meningkat,” ujar Tantra.

Tantra menambahkan, peran perguruan tinggi tersebut tidak dapat hanya dilaksanakan universitas itu sendiri. “Perlu peran perguruan tinggi lain, industri, dan juga pemerintah terkait dalam rangka meningkatkan kualitas hidup orang banyak,” kata Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) ITS ini.

Dalam kesempatan tersebut, Tantra juga menyampaikan bahwa ITS selalu mencari dan mengembangkan teknologi sebagai solusi meningkatkan kualitas hidup manusia. Fokus ITS saat ini, ungkap tantra adalah pengembangan bidang reneweble energy, marine engineering, pemukiman penduduk, lingkungan, information and telecomunication technology, material, transportasi, dan manajemen bencana.

Tantra yang mewakili ITS juga mengundang universitas dan industri lainnya untuk bekerjasama dengan ITS untuk mengembangkan Iptek dalam rangka mencari solusi permasalahan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.

Selain Nyoman Sutantra yang mengantikan Rektor ITS Prof Ir Priyo Suprobo MS PhD karena berhalangan hadir, diundang pula Rektor ITB Prof Dr Ir Djoko Santoso MSc dan M Imran Hanafi, Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Kuala Lumpur sebagai keynote speech. Dari UTM sendiri, sambutan dan keynote speech disampaikan oleh Vice Chancellor, Prof Dato\’ Ir Dr Zaini Ujang. Sebanyak 218 paper dipresentasikan dalam konfrensi international yang berlangsung selama dua hari tersebut. (ftr/mtb)

Berita Terkait