ITS News

Kamis, 03 Oktober 2024
17 Oktober 2011, 15:10

3 Tim ITS Sabet Penghargaan Nasional & International

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Rektor ITS,  Triyogi Yuwono mengaku bangga dan bersyukur dengan semua keberhasilan yang didapat mahasiswa ITS ini. Apalagi dalam prosesnya, semua tim telah bekerja sangat keras.

"Sejak awal sudah saya sampaikan kepada semua tim yang akan ikut lomba, tidak perlu berharap menang, dijalani saja. Alhamdulillah ini semuanya ternyata menang. Saya bangga," kata Triyogi dalam keterangan persnya yang diterima Okezone, Sabtu (15/10/2011).

PSM ITS berhasil menggondol juara dalam ajang The Rimini International Choral Competition, Italia pada 6-9 Oktober lalu. Tim PSM berhasil menyabet Golden Diploma level I dengan nilai 85,40, Golden Diploma level II dengan nilai 94,6 dan best conductor.

Golden Diploma level I merupakan kontes lagu-lagu klasik, sementara Golden Diploma level II merupakan kompetisi lagu-lagu daerah. Di sana, PSM ITS membawakan empat komposisi Nusantara, yaitu Marencong-rencong (Bugis), Lu Lumbu (Banyuwangi), Ugo-Ugo (Banyuwangi), dan Trading Dangdo (Batak).

Untuk Pagelaran Mahasiswa Nasional Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (Gemastik), ITS sekaligus tuan rumah, mengukuhkan diri menyandang predikat juara umum dengan membawa pulang piala bergilir Samyakbya-Padesa-Widya.

Total medali yang berhasil digondol ITS, empat medali emas, tiga medali perak dan tiga medali perunggu. Prestasi ini didapat dengan mengalahkan, ITB dan UI dalam empat bidang lomba, yaitu Lomba Keamanan Jaringan, Lomba Pengembangan Permainan, Lomba Karya Tulis Ilmiah, dan Lomba Desain Web.

Selain dua kompetisi itu, ITS juga berhasil menyabet gelar juara dalam Festival Animasi Tingkat Nasional Kelompok Mahasiswa atau Edunimasi 2011 yang digelar di Bali. Melalui karya yang berjudul Mimpi Menjadi Nyata, tim ITS berhasil menyingkirkan lawannya Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta dan Sekolah Tinggi Teknik Surabaya (STTS).(rhs)

Berita Terkait