ITS News

Kamis, 03 Oktober 2024
09 April 2013, 08:04

ITS kerja sama dengan PT Surya Energy Solution

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan oleh Pembantu Rektor IV ITS Prof Dr Darminto dan Presiden Direktur PT SEES Ir Nizar Rachman MSc di gedung Rektorat ITS, Senin (8/4).

Baca juga: Atap Sekolah Roboh, Dinas Pendidikan Kabupaten Tegal Cuek dan Beasiswa Etos Dompet Dhuafa Republika incar mahasiswa 14 PTN di Indonesia

Dalam kerjasama yang berlaku selama lima tahun ke depan ini, disepakati untuk dilakukan penelitian dan pengembangan industri lampu LED oleh para tenaga ahli dari ITS.

Dikatakan Darminto, kerjasama ini menjadi kesempatan bagi ITS untuk bisa lebih mengaplikasikan hasil-hasil penelitiannya ke masyarakat.

”Selama ini, banyak hasil penelitian kita yang hanya berhenti sampai di laboratorium, belum teraplikasikan di masyarakat. Padahal banyak yang sangat bermanfaat,” papar pria yang juga menjabat selaku Ketua LPPM ITS ini.

Di Indonesia sendiri, menurut Darminto, masih jarang industri yang benar-benar memanfaatkan hasil-hasil penelitian laboratorium dari tenaga ahli lokal untuk pengembangan produknya. Masih banyak yang masih menggantungkan diri pada teknologi yang dikembangkan oleh luar negeri.

”Dengan adanya MoU seperti ini kami harapakan bisa membantu industri kita lebih mandiri,” ujar dosen Fisika ITS ini.

Sementara itu, Nizar Rachman mengungkapkan keinginannya untuk bisa mengembangkan industri LED di Indonesia dengan adanya partner profesional seperti ini. Selama ini, perusahaan yang dipimpinnya masih terbatas hanya melakukan perakitan pada produk lampu LED tersebut. Sedangkan bahan bakunya masih diimpor dari mancanegara, seperti China atau Korea.

Untuk perakitannya LED sendiri, kata Nizar, SEES yang berdiri sejak 2009 lalu saat ini juga menggandeng SMK Negeri 3 Jogjakarta. Bahkan pihaknya juga sedang melakukan pendekatan ke sejumlah SMK di seluruh Indonesia, termasuk di Surabaya, untuk membantu melakukan perakitan produk LED ini. Namun, ke depannya, Nizar berharap bisa juga menghasilkan sendiri bahan baku untuk produk LED ini.@angga_perkasa

http://www.lensaindonesia.com/2013/04/09/its-kerja-sama-dengan-pt-surya-energy-solution.html

Berita Terkait