Passing Grade adalah suatu standar dari perhitungan sederhana terhadap hasil Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang mengindikasikan perkiraan peserta masuk atau tidak dalam urutan peringkat kuota penerimaan jurusan yang dipilihnya tersebut. Jadi, dengan mengetahui passing grade tersebut, kita dapat memperkirakan peluang masuk ke jurusan idaman.
Berikut 10 passing grade jurusan favorit di kelompok studi Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS).
Kelompok IPA
1. Teknik Elektro : 62,5 % – Institut Teknologi Bandung (ITB)
2. Teknik Kimia : 61,8 % – ITB
3. Pendidikan Dokter : 59,8 % – Universitas Indonesia (UI)
4. Teknik Informatika : 59,5 % – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya
5. Pendidikan Dokter : 59,3 % – Universitas Gadjah Mada (UGM)
6. Teknik Industri : 58,8 % – ITB
7. Teknik Elektro : 58,6 % – UI
8. Pendidikan Dokter : 58,6 % – Universitas Airlangga (Unair)
9. Farmasi : 58,4% – UI
10. Pendidikan Dokter : 58,0% – Universitas Padjadjaran (Unpad)
Kelompok IPS
1. Akuntansi : 63,9 % – UI
2. Ilmu Hubungan Internasional : 63,1% – UI
3. Akuntansi: 62,1 % – UGM
4. Akuntansi: 61,2% – Unpad
5. Manajemen: 61,0% – UI
6. Psikologi : 60,6 % – UI
7. Ilmu Komunikasi : 59,4 % – Unpad
8. Psikologi : 58,7 % – UGM
9. Ilmu Hubungan International : 58,5% – UGM
10. Ilmu komunikasi : 58,3% – UI
Sumber: Litbang Koran Sindo. (rfa)
Kampus ITS, ITS News — Peningkatan masalah kesehatan kelamin, khususnya kanker serviks dan kutil kelamin, tidak diiringi dengan pemahaman
Kampus ITS, ITS News – Tim MedPhy.Edu Laboratorium Fisika Medis dan Biofisika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menciptakan Fantom
Surabaya, ITS News – Kenyamanan dan fungsionalitas menjadi aspek utama dalam desain bangunan yang ramah lingkungan, tak terkecuali bagi
Kampus ITS, Opini — Kontribusi ibu di dalam tumbuh kembang anak merupakan aspek yang krusial, terutama bagi mahasiswa baru