ITS News

Senin, 18 November 2024
30 September 2019, 01:09

Begini Cara Menulis Artikel yang Baik

Oleh : itsojt | | Source : ITS Online

Salah satu pemateri P3M, Akhmad Rizqi Syafrizal ketika menerangkan materi tentang Menulis Artikel dalam kegiatan P3M

Kampus ITS, ITS News – Menghadapi Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) ke-33 nanti, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Penalaran Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) mengadakan kegiatan Pelatihan Peneliti dan Penulis Muda (P3M). Acara yang dihelat dua hari sejak Sabtu (28/9) di Gedung Teater A ini, salah satunya berisi materi tentang cara membuat karya tulis dan artikel yang baik dan benar.

Akhmad Rizqi Syafrizal, salah satu pemateri P3M, menerangkan tentang bagaimana menulis artikel yang baik. Kru ITS Online ini mendidis satu-satu mulai dari menemukan ide hingga publikasi. Baginya, salah satu hal yang penting dalam menulis artikel yaitu pembuatan kerangka tulisan. “Kerangka dapat membuat tulisan kita nantinya akan menjadi lebih mudah dan rapi untuk disusun,” ujarnya.

Setelah kerangka, struktur artikel pun dijelaskan yaitu berupa judul, teras (lead, red), badan, dan penutup. Menurutnya, hal yang penting dari sebuah artikel adalah bagian teras. Teras berita atau artikel berisi penjelasan keseluruhan cerita yang diharapkan mampu menarik pembaca, sehingga pembaca dapat membaca berita lebih dalam lagi.

Kesalahan artikel pun ikut dijelaskan dalam P3M. Mahasiswa Departemen Teknik Sistem Perkapalan tersebut menerangkan juga bahwa kebanyakan dari penulis menggunakan kalimat tidak efektif. Artikel juga kebanyakan dibuat dengan menggunakan istilah yang sulit. “Jika kita tidak menjelaskan istilah-istilah asing atau sulit, pembaca akan merasa bingung,” ujarnya.

Di akhir materi, Rizqi memberikan tips dan trik dalam memilih angle (sudut pandang tulisan, red). “kita harus memperhatikan news value,” tandasnya lantang. Ia menyajikan contoh seperti berita yang sedang hangat, pendapat dari orang yang terkenal, dan kebutuhan masyarakat akan dampak berita tersebut dapat memberi angle yang menarik pembaca.

Usai acara, ketua acara P3M, Pradhikta Naufal, menyampaikan bahwa P3M dapat memantik munculnya ide-ide cemerlang dari anggota-anggota UKM Penalaran pada Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) mendatang. Mahasiswa Departemen Statistika ITS itu merasa euforia PIMNAS di ITS saat ini mulai berkurang. “Adik-adik kami ini juga diharapkan bisa berkomitmen dan konsisten dalam pembukaan karya ilmiah ini,” pungkasnya. (ion23/id)

Berita Terkait