ITS News

Senin, 18 November 2024
17 Oktober 2020, 14:10

Mahasiswa ITS Bantu Permudah Pembelajaran Lewat WEPINTAR

Oleh : itsnaj | | Source : ITS Online

(Kiri) Penyerahan Vendel kepada Kepala SDN Dlanggu, (Kanan) Penyerahan Suvenir kepada Narasumber PODCASTAR

Mojokerto, ITS News — Kondisi pandemi Covid-19 nyatanya turut berdampak pada kegiatan pendidikan. Pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) menjadi metode alternatif yang dipilih guna mencegah penyebaran virus di sekolah. Guna mempermudah proses pembelajaran tersebut, Tim Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) ITS 5 menciptakan WEPINTAR yang berisi video edukasi untuk siswa Sekolah Dasar (SD).

Reynald Renanda Maulidana selaku Ketua Tim KKNT ITS 5 mengungkapkan bahwa selama satu bulan sejak 17 Agustus lalu, ada sebelas mahasiswa ITS yang bertanggung jawab untuk membantu kegiatan pembelajaran di SDN Dlanggu, Kabupaten Mojokerto. “Salah satunya yakni dalam tahap pembuatan video pembelajaran yang ditujukan untuk kelas 4 dan kelas 5,” terangnya.

Tahapan pembuatan video ini sendiri dimulai dengan merangkum Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan buku pembelajaran tematik Tema 3. Kemudian menentukan alur cerita video, pembuatan desain animasi untuk video pembelajaran, dan penyusunan power point sebagai media membuat video. Terakhir, agar video menjadi lebih interaktif maka dilengkapi dengan pengisian suara.

Akun Youtube WEPINTAR Berisi Video Pembelajaran

Lebih lanjut, Reynald menjelaskan bahwa ada 36 video yang sudah dihasilkan oleh Tim KKNT ITS 5 ini, dengan rincian 18 video untuk kelas 4 dan sisanya untuk kelas 5. Kemudian video tersebut diunggah ke Youtube WEPINTAR dan dibagikan kepada guru maupun siswa. “Video pembelajaran tersebut digunakan untuk proses pembelajaran di SDN Dlanggu selama 3 minggu,” ungkap Mahasiswa Departemen Teknik Material dan Metalurgi.

Selain aktif di bidang pendidikan, Tim KKNT ITS 5 juga melaksanakan KKN secara daring melalui media sosial yang berfokus pada kegiatan yang menunjang kesehatan. Salah satunya yaitu melalui pembuatan poster infografis dengan tema Adaptasi Kebiasaan Baru, Disinformasi dan Misinformasi, Fakta Penyebaran COVID-19, dan Cara Mencegah Penularan COVID-19.

Selanjutnya, poster tersebut akan diunggah ke akun Instagram masing-masing anggota kelompok secara serentak. Tak hanya sekali, Reynald menjelaskan bahwa infografis ini diunggah secara rutin setiap seminggu sekali dalam kegiatan KKN tersebut. “Karena pada masa pandemi seperti sekarang, masyarakat perlu teredukasi dengan baik untuk menekan penularan virus,” tambah Reynald.

Contoh Karya Siswa SDN Dlanggu Setelah Melihat Video di Youtube WEPINTAR

Selain itu, Reynald dan tim juga melakukan wawancara seputar Covid-19 dengan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga sebagai narasumbernya. Lewat wawancara ini diharapkan dapat menjawab keresahan masyarakat yang masih terjadi sampai saat ini. “Wawancara ini kemudian dijadikan podcast berjudul PODCASTAR dan diunggah ke Youtube WEPINTAR,” ujar Reynald.

Reynald berharap kegiatan KKN dengan tema Covid-19 dan literasi numerasi ini bisa menjadi salah satu bukti nyata pengabdian mahasiswa ke masyarakat sekaligus menjadi wadah pengembangan diri bagi mahasiswa. “Meskipun saat ini masih ada pandemi yang membatasi kegiatan masyarakat, namun hal tersebut tidak menyurutkan keinginan mahasiswa untuk tetap berkontribusi kepada masyarakat,” pungkasnya. (naj/lut)

Berita Terkait