Kampus ITS, ITS News – Penerimaan peserta didik baru Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) melalui jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) 2022 resmi dibuka hari ini, Rabu (23/3). ITS pun telah menyiapkan sebanyak 1.644 kursi untuk mahasiswa baru dari jalur SBMPTN ini.
Disampaikan oleh Direktur Pendidikan ITS Dr Eng Siti Machmudah ST MEng, ITS siap mengeksekusi pelaksanaan SBMPTN tahun ini. Seiring dengan dimulainya pendaftaran agenda tahunan yang dicanangkan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), ITS telah menyiasati dengan apik momentum ini demi menyambut mahasiswa baru. “Persiapan ITS menjelang UTBK-SBMPTN 2022 jauh lebih matang apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya,” tegas dosen yang akrab disapa Machmudah ini.
Lebih lanjut, dosen Departemen Teknik Kimia ini menyampaikan bahwa ITS telah melakukan serangkaian persiapan berupa melengkapi sarana dan prasarana terkait teknis pelaksanaan UTBK, pembekalan penanggung jawab lokasi, persiapan pengawas, serta memperketat protokol kesehatan. “Persiapan UTBK tahun ini, ITS lebih siap dibandingkan tahun lalu karena lokasi tes hanya berada di lingkungan ITS,” jelas Machmudah.
Dosen yang kerap mengkaji tentang ekstraksi senyawa kimia tersebut menuturkan bahwa dalam menyiagakan skema UTBK-SBMPTN 2022, pendataan laboratorium komputer di lingkungan ITS sebagai lokasi tes rampung dilakukan. Sebanyak 655 unit komputer yang akan digunakan untuk UTBK sudah disiapkan oleh ITS dan koordinasi bersama panitia pelaksana UTBK SBMPTN 2022 juga telah terselenggara sebelumnya.
Guna menarik minat calon mahasiswa baru untuk bergabung bersama ITS, Machmudah mengutarakan bahwa ITS telah melakukan berbagai upaya sebelum perhelatan UTBK-SBMPTN dimulai. “ITS sudah melakukan promosi melalui media sosial serta mengadakan webinar untuk memperkenalkan ITS, selain itu kami juga mengikuti pameran-pameran pendidikan untuk menjaring calon mahasiswa baru,” ungkap Machmudah.
Terkait kuota penerimaan pada SBMPTN 2022, perempuan berusia 48 tahun itu dengan rinci membeberkan bahwa ITS menarget 15.000 pendaftar dengan jumlah mahasiswa yang diterima sebanyak 1.644 orang. Dibandingkan tahun lalu, jumlah mahasiswa yang diterima berkurang disebabkan karena penerimaan mahasiswa baru program studi sarjana terapan tidak lagi dikelola oleh LTMPT.
Meskipun demikian, Machmudah berkata bahwa secara umum akan terdapat kenaikan kuota sebesar 120 orang untuk program studi sarjana. Bila berkaca dari tahun-tahun sebelumnya, Machmudah juga berujar bahwa peminat terbanyak biasanya berasal dari Departemen Teknik Informatika. “Namun, karena pendaftaran baru saja dibuka, kami belum tahu keketatan antardepartemen yang dimiliki tahun ini,” imbuhnya.
Sebagai informasi, LTMPT melalui akun Instagram resminya @ltmptofficial telah mengingatkan dan menginformasikan kepada seluruh mahasiswa bahwa pendaftaran UTBK-SBMPTN 2022 akan resmi dilaksanakan pada 23 Maret 2022 sampai 15 April 2022. LTMPT pun meminta kepada seluruh calon pendaftar UTBK-SBMPTN untuk mempersiapkan diri dengan baik dalam tahapan pendaftaran ini.
Mengakhiri wawancara, Machmudah turut berharap kepada seluruh calon pendaftar SBMPTN untuk mengikuti UTBK dengan baik dan lancar serta dapat diterima pada program studi yang diinginkan. “Giatlah belajar dan persiapkan diri dengan baik untuk menghadapi tes, serta pilih program studi sesuai minat dan keinginan saudara,” pungkas Machmudah mengingatkan. (HUMAS ITS)
Reporter: Yanwa Evia Java
Kampus ITS, ITS News — Beberapa tradisi budaya masyarakat Indonesia bisa terancam punah akibat adanya beban pembiayaan kegiatan yang lebih
Kampus ITS, ITS News — Tak henti-hentinya, tim riset Nogogeni Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali mencetak prestasi dalam ajang
Kampus ITS, ITS News — Menjawab tantangan perkembangan teknologi komunikasi masa kini, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menghadirkan Program Studi
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) tak henti-hentinya melahirkan inovasi baru guna mendukung ekosistem halal di