ITS News

Sabtu, 23 November 2024
09 Oktober 2023, 20:10

Eratkan Kebersamaan, Gowes Sehat Sambut Dies Natalis ITS ke-63

Oleh : itszik | | Source : ITS Online
gambar rombongan peserta rombongan gowes sehat

Rombongan peserta Gowes Sehat saat bersepeda di kawasan Kampus ITS

Kampus ITS, ITS News – Dalam rangka menyambut Dies Natalis Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) ke-63, ITS gelar Gowes Sehat untuk sivitas akademika ITS dan masyarakat umum. Dengan mengusung tema Tour de Kota Pahlawan, kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 400 peserta, Minggu (8/10). 

Ketua Pelaksana Gowes Sehat, Ir Ary Mazharuddin Shiddiqi SKom MCompSc PhD IPM menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wadah untuk mempererat hubungan ITS dan masyarakat luas. “Kita juga ingin memberikan edukasi kepada sivitas akademika bahwa saat bersepeda di jalan itu ada etika yang harus dijaga,” ucap Dosen Departemen Teknik Informatika ITS tersebut.

Salah satu peserta Gowes Sehat usai menuntaskan bersepeda di garis akhir

Ary menambahkan, kegiatan ini juga sebagai sarana untuk meningkatkan minat masyarakat terhadap kegiatan bersepeda. Melalui kegiatan ini, minat masyarakat terhadap bersepeda dapat disalurkan dengan baik. “Animo masyarakat dalam Gowes Sehat ini sangat tinggi, baik dari kalangan muda hingga kalangan tua,” tuturnya.

Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa rute bersepeda ini sejauh 14 kilometer dimulai dari Rektorat ITS dan berakhir di halaman Kantin Pusat ITS. Selain itu, melewati Kampus ITS Tjokroaminoto untuk mengenalkan beberapa program studi (prodi) yang ada di kampus tersebut. “Rute yang panjang tidak menjadi penghalang bagi berbagai kalangan usia untuk mengikuti kegiatan ini,” tambahnya.

Kesenangan dan kebersamaan peserta Gowes Sehat seusai bersepeda bersama menuju Kampus ITS Tjokroaminoto

Selain itu, para peserta turut disuguhkan penampilan dan beberapa hadiah sebagai hiburan dalam kegiatan ini. Adapun hadiah yang disiapkan berupa voucher belanja dan kesehatan, sport gel, merchandise sub jersey, helm sepeda, televisi 32 inch, handphone, dan sepeda lipat. “Kami siapkan hadiah utama berupa sepeda listrik,” tambah Ary.

Salah satu peserta Gowes Sehat, Tri Adyatma menyambut positif kegiatan bersepeda bersama ini. Sebagai orang yang senang bersepeda, dirinya menuturkan bahwa kegiatan ini dapat menjadi momen untuk ITS menggaungkan kembali mengenai kesadaran kesehatan dan kendaraan ramah lingkungan. “Semoga kegiatan ini dapat dirutinkan untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama,” harapnya. (*)

 

Reporter: Muhammad Aulia Zikra
Redaktur: Rayinda Santriana U S

Berita Terkait