ITS News

Rabu, 27 November 2024
02 Mei 2024, 13:05

Eratkan Sinergi, ITS Luncurkan Logo Resmi Dies Natalis ke-64 ITS

Oleh : itsann | | Source : ITS Online
Logo dan slogan Dies Natalis ke-64 ITS

Logo dan slogan Dies Natalis ke-64 ITS

Kampus ITS, ITS News Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) secara resmi meluncurkan logo Dies Natalis ke-64 ITS, bertepatan dengan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Kamis (2/5). Bertempat di Stadion ITS, peluncuran logo tersebut menggambarkan dua manusia yang saling berpegangan tangan, mencerminkan komitmen ITS untuk terus bersinergi dalam meraih prestasi.

Dekan Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital (FDKBD) ITS, Imam Baihaqi ST MSc PhD yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia Dies Natalis ke-64 ITS, secara tegas menyoroti bahwa pencapaian gemilang ITS tak lepas dari dukungan tak tergoyahkan yang diberikan oleh keseluruhan elemen akademik di lingkungan Kampus Pahlawan. Semangat gotong royong untuk menjunjung tinggi kualitas pendidikan ini lah yang menjadi landasan utama dalam perjalanan prestasi ITS.

Berkaca pada semangat tersebut, Imam menegaskan bahwa logo tersebut bukan hanya sekadar gambar, melainkan simbol representasi yang sangat tepat dari harapan dan semangat juang yang berkobar di ITS. “Visual yang dipilih secara cermat ini juga mencerminkan keselarasan langkah-langkah ITS dalam mewujudkan dan berkontribusi dalam pembangunan bangsa,” tambahnya.

Rektor ITS Ir Bambang Pramujati ST MSc Eng PhD saat menyerahkan sertifikat penghargaan kepada desainer logo Dies Natalis ke-64 ITS terpilih, Virliana Septi Permatasari

Rektor ITS, Ir Bambang Pramujati ST MSc Eng PhD (kanan depan) saat menyerahkan sertifikat penghargaan kepada designer logo Dies Natalis ke-64 ITS terpilih, Virliana Septi Permatasari

Lebih rinci, Imam menjelaskan, logo buah karya Virliana Septi Permatasari dari S2 Departemen Teknik Fisika ini terdiri dari beberapa elemen kunci. Elemen utama yang menjadi visual adalah simbolisasi figur manusia berpegangan tangan sambil mengepal ke atas. Simbol ini mencerminkan sinergi dan kolaborasi seluruh elemen ITS untuk meraih prestasi. Selanjutnya, angka 64 menunjukkan momentum peringatan sejarah perjalanan ITS hingga saat ini yang sudah berusia 64 tahun.

Adapun warna pada logo ini terdiri dari biru tua, biru, serta kuning keemasan. Dosen Departemen Manajemen Bisnis ITS tersebut mengungkapkan, ketiga warna pilihan ini menyimbolkan ITS yang semakin dewasa dan terus tumbuh di tengah gempuran persaingan peradaban. Visual warna ini juga melambangkan ITS yang senantiasa melahirkan generasi baru yang berprestasi dan unggul di berbagai bidang.

Selaras dengan filosofi logonya, slogan “Bersinergi Meraih Prestasi” sebagai jargon resmi Dies Natalis ke-64 ITS juga menunjukan asa serupa. Imam mengatakan, lewat slogan ini ITS berikrar untuk terus memperkuat kerjasama dan kolaborasi dengan berbagai mitra baik internal maupun eksternal. Bagi Imam, kolaborasi matang ini sekaligus ditujukan untuk mewujudkan visi ITS EMAS di masa mendatang.

Jajaran pimpinan ITS saat peluncuran logo Dies Natalis ke-64 ITS

Jajaran pimpinan ITS saat peluncuran logo Dies Natalis ke-64 ITS

Dengan sinergi yang kuat, ITS akan terus memperbaiki mutu pendidikan serta berkomitmen untuk terus berinovasi guna menghasilkan penelitian yang bermanfaat. Langkah ini sejalan dengan upaya ITS untuk meningkatkan reputasi dan daya saingnya di tingkat internasional. “Tak lupa, logo ini juga melanggengkan komitmen ITS untuk terus berkarya dan berkontribusi optimal bagi bangsa dan negara,” ujar alumnus Sistem Informasi Lancaster University tersebut.

Terakhir, lelaki asli Gresik ini berharap agar kolaborasi yang terjalin antara mahasiswa, dosen, tenaga pendidik, mitra, dan alumni terus berlangsung secara sinergis. Baginya, kerja sama yang harmonis ini menjadi pondasi kokoh untuk meraih cita-cita dan impian ITS yang mulia. Dengan keyakinan akan pentingnya sinergi tersebut, ITS optimis memiliki potensi untuk menjadi institusi pendidikan terdepan yang tidak hanya menghasilkan inovasi, tetapi juga mendapat pengakuan global. (*)

 

Reporter: Shafa Annisa Ramadhani
Redaktur: Fauzan Fakhrizal Azmi

Berita Terkait