ITS News

Senin, 02 Desember 2024
19 Mei 2024, 15:05

Didukung Presiden RI, Tim Anargya ITS Siap Berlaga di FSAE Jepang 2024

Oleh : itssal | | Source : ITS Online
Gambar Presiden Joko Widodo di PEVS

Presiden Joko Widodo (kemeja putih) saat melakukan kunjungan di PEVS 2024 (sumber: Moladin)

Kampus ITS, ITS News – Tim Anargya dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) akan kembali berlaga pada Formula SAE Japan (FSAEJ) 2024. Dalam mempersiapkan kompetisi bergengsi tersebut, tim riset kendaraan listrik ini gencar mengembangkan mobil formula listrik hingga meraih dukungan Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo.

Non-technical Manager tim Anargya ITS, Rafi Ahmad Fadilah menjelaskan, FSAE Japan merupakan kompetisi mobil formula listrik bagi mahasiswa tingkat internasional. Tahun ini, FSAEJ akan diselenggarakan selama enam hari sejak 9 September 2024 di Aichi Sky Expo, Jepang. “Kami tengah melakukan berbagai persiapan teknis dan non-teknis untuk kompetisi ini,” ujarnya.

Pada tahun ketiga partisipasi tim Anargya ITS di FSAEJ, laki-laki yang akrab disapa Ahmad ini mengungkapkan bahwa terdapat tiga tahap utama dalam persiapan teknis. Di antaranya adalah persiapan desain mobil sejak Oktober 2023, manufaktur yang kini tengah berjalan, dan pengujian mobil. “Tahun ini, pengembangan manufaktur mobil berfokus pada segi mekanik,” jelasnya.

Gambar anggota tim Anargya ITS

Salah satu anggota tim Anargya ITS saat melakukan manufaktur mobil untuk bertanding di FSAE Jepang 2024

Mahasiswa Departemen Teknik Material dan Metalurgi ITS ini memaparkan bahwa timnya turut melancarkan langkah dari segi non-teknis, salah satunya membangun kerjasama dengan berbagai pemangku kepentingan. Dari berbagai kerjasama yang terjalin, tim ini menerima dukungan dan berkesempatan untuk memamerkan inovasi mobil mereka, Anargya EV Mark 3.0 dalam Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 di Jakarta.

Dalam pameran kendaraan listrik terbesar se-Asia Tenggara tersebut, tim yang berdiri sejak 2018 ini bertemu Presiden RI, Joko Widodo dan memaparkan secara singkat mengenai kiprah mereka dalam kendaraan listrik. Menerima respon baik, sosok nomor satu di Indonesia tersebut memberi dukungan penuh kepada tim Anargya ITS. “Beliau berpesan agar melanjutkan perjuangan kami dalam teknologi kendaraan listrik,” ungkap Ahmad.

Gambar tim Anargya ITS di PEVS 2024

Tim Anargya ITS saat memamerkan Anargya EV Mark 3.0 pada Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS), 30 April – 5 Mei 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta

Laki-laki asal Bandung ini memandang dukungan dari berbagai pemangku kepentingan dan Presiden RI sebagai pemantik semangat tim Anargya ITS untuk bertanding di FSAEJ 2024. Ia berharap, segala persiapan berlangsung sesuai rencana dan dapat mengantarkan tim Anargya ITS kembali menorehkan prestasi. “Semoga performa mobil maksimal dan dapat bertanding di Dynamic Event,” tutupnya penuh harap. (*)

 

Reporter: Aghnia Tias Salsabila
Redaktur: Nurul Lathifah

Berita Terkait