Pagi itu, Kamis (8/5) pukul 10.30 wib, Ruang Kaca Kantin ITS masih sepi. Hanya ada beberapa panitia yang sibuk menjaga stan buku. Pengunjung masih belum seberapa. Ada delapan orang yang sibuk menatap layar televisi. Rupanya mereka sibuk main game Winning Eleven – satu jenis game playstation. Sementara itu, stan ice cream party malah kosong melompong.
Suasana ini kontras sekali dengan Kantin yang tak jauh dari sana. Banyak mahasiswa yang sedang ‘njajan’ atau sekedar ngobrol. "Kalau hari ini memang sepi, Mas. Maklum hari terakhir," ujar seorang penjaga stan kepada ITS Online.
Ocean Book Fair ( OBF ) memang tidak digelar dalam sehari. Panitia membuka kegiatan itu selama tiga hari, 5 – 8 Mei 2003. Selain pameran buku, ada pula kompetisi winning eleven, ice cream party, dan bazaar.
Hal ini berbeda dengan kondisi dua hari sebelumnya, pengunjung memadati ruang di sebelah sekretariat BEM ITS itu. "kalau dikalkulasi, ada sekitar 300 pengunjung Selasa kemarin (5/5, red)," ujar Zendy Rizqy koordinator OBF 2003. Jumlah pengunjung yang tidak terduga itu membuat panitia kelabakan.
"Kami juga sempat kewalahan melayani pengunjung yang ikut ice cream party kemarin!" tambahnya.
Agaknya kompetisi Winning Eleven yang jadi andalan dalam kegiatan ini. "Terus terang, hanya dari game ini yang terpenuhi targetnya" tutur Zendy. Menurut mahasiswa angkatan 2001 ini, sebanyak 64 kompetitor turut bersaing dengan sistem gugur. "Finalnya berlangsung kemarin, kalau sekarang itu game-nya disewakan per jam!" tutup Zendy.
Memang sedikit susah menerapkan budaya ilmiah kepada mahasiswa ITS. Lha wong sekarang pun masih gemar main game.(adi/lin )
Kampus ITS, ITS News — Teknologi pascapanen memiliki peranan penting dalam menjaga mutu hasil panen sebelum dipasarkan. Peduli akan
Kampus ITS, ITS News — Dalam misi memperkenalkan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kepada masyarakat umum, setiap tahunnya ITS
Kampus ITS, ITS News — Semakin tingginya kebutuhan listrik rumah tangga menyebabkan perlu adanya inovasi sumber energi terbarukan sebagai
Kampus ITS, ITS News — Kesalahan yang sering terjadi pada optimalisasi sistem mesin menjadi fokus Institut Teknologi Sepuluh Nopember