Dengan penampilannya yang rapi tapi santai dan disiplin, itulah sosok ketua PIMITS kali ini yang bernama lengkap Rizkhi Ilhami Fajrie, "Panggil saja Coco," ujarnya. Diakui, kalau sebenarnya dirinya tidak terlalu aktif dan juga bukan fungsionaris BEM ITS.
Akan tetapi, dirinya juga bersyukur kepada Tuhan atas kepercayaan BEM ITS sekarang menunjuknya untuk menjabat sebagai ketua umum pelaksana PIMITS ke-6 2003, "Dengan motto hidup Doing The Best," ujar mahasiswa Jurusan Teknik Lingkungan yang kemudian dirinya bersedia dan memangku amanat itu. Meskipun dirinya saat ini memangku jabatan ini, mengaku kalau dirinya sedikit berorganisasi mengingat sudah semester 6 dan sebentar lagi akan disibukkan dengan akademik, ujar mahasiswa berzodiak gemini ini.
Menurutnya masih tentang seputar PIMITS, "Dengan pekan ilmiah sekarang ini, mahasiswa dapat mensosialisaikan karyanya," tambah Rzkhi. Dengan bekal pengalaman organisasi yang dimilikinya dari mulai menjabat ketua OSIS SLTP Negeri 1 Taman, Sidoarjo, dan kepala divisi 6 OSIS SMU Negeri 5 Surabaya, dan alumni LKMM-TM ITS 2002 lalu ini mengaku bahwa, "Segala sesuatu pekerjaan itu dikerjakan dengan santai tapi pasti," ungkapnya.
Sebab, bekerja tanpa rasa tanggung jawab juga sama dengan bohong, tambah alumni SMUN 5 Surabaya ini. Sehingga dirinya berharap semoga kegiatan PIMITS kali ini akan berjalan lancar dan membawa manfaat bagi civitas ITS yaitu mahasiswa ITS sendiri, para praktisi pengajar atau dosen dan juga masyarakat umum lainnya. (mut/li)
Mojokerto, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus menunjukkan komitmennya dalam menunjang program pendidikan dokter muda atau koas
Kampus ITS, ITS News — Terus berupaya dalam menjawab kebutuhan industri sukses mengantarkan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menempati posisi
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus berupaya menciptakan lingkungan kampus ideal untuk mendukung pendidikan.
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus berupaya meningkatkan citra sebagai institusi pendidikan yang unggul