ITS News

Jumat, 04 Oktober 2024
19 Januari 2010, 12:01

ITS Tambah Lima Guru Besar

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Untuk itu, daya saing perusahaan harus benar-benar ditingkatkan. Salah satu caranya dengan meng-upgrade produktivitas melalui perbaikan proses produksi dalam sebuah industri.

Tema itulah yang menjadi pokok pikiran dalam orasi ilmiah Prof Moses Laksono
Singgih dalam pengukuhan dirinya sebagai guru besar (gubes) di bidang
teknik industri di ITS. Moses adalah gubes ke-88 di kampus itu.

Selain Moses, juga bakal dikukuhkan empat gubes baru ITS. Yakni Prof
Udisubakti Ciptomulyono (teknik industri), Prof Heru Setyawan (teknik
industri), Prof Tri Widjaja (kimia), dan Prof Surya Rosa Putra (kimia).
Udisubakti dan Moses akan dikukuhkan pada Rabu (20/1), sedangkan tiga
guru besar lain bakal dikukuhkan pada 27 Januari mendatang

Dalam karya tulisnya, Moses mengutarakan pentingnya meningkatkan
produktivitas dalam level proses. Hal menarik yang diutarakannya antara
lain adalah bahwa peningkatan produktivitas tidak sama dengan
eksploitasi tenaga kerja. Eksploitasi tenaga kerja justru akan membuat
produktivitas perusahaan menurun. (rum/ari)

Berita Terkait

ITS Media Center > Lainnya > ITS Tambah Lima Guru Besar