ITS News

Rabu, 15 Januari 2025
15 Maret 2005, 12:03

BANGUN LOYALITAS ALUMNI TERHADAP ITS

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Empat puluh empat tahun sudah ITS melangkah dalam bidang pendidikan teknologi. Selama perjalanannya, banyak yang telah dilakukan oleh ITS sehingga mampu menyandang gelar sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia saat ini. Bersamaan dengan momen dies natalis ke-44 ITS kali ini, panitia bekerja sama dengan Ikatan Alumni ITS, mengajak alumni untuk kembali menengok kampus.

Tidak hanya bertemu teman lama, bernostalgia dan bercanda. Panitia telah menyiapkan serangkaian acara yang akan di gelar selama dua hari, mulai Jum’at 10 Desember 2004, untuk menyambut kedatangan para alumnus. Dalam sebuah acara akbar bertajuk "Home Coming Days – Ayo Mulih Rek…!!!". Lebih jauh, acara ini juga diharapkan mampu memupuk loyalitas kepada ITS yang nantinya dapat diapresiasikan dalam bentuk aktivitas kreatif positif.

"Kegiatan ini terilhami dari acara yang sering diadakan oleh perguruan tinggi tua di luar negeri. Mereka selalu mengundang alumninya secara bersama. Tidak diadakan sendiri di tiap-tiap jurusan seperti yang selama ini terjadi di ITS," ungkap ketua pelaksana dies natalis ke-44 ITS, Ir Indrajaya Gerianto. Selama ini alumni ITS sudah sering diundang dalam acara home coming, bahkan ada yang tiap tahun. Akan tetapi, kegiatan itu diadakan oleh tiap-tiap jurusan dan dalam waktu yang berbeda.

Selain sebagai ajang reuni silaturahmi dan berkumpulnya alumni, baik yang muda maupun tua, acara ini juga menjadi ajang penampilan kreativitas positif dari seluruh elemen ITS. "Ada tujuan utama kami, yaitu untuk menunjukkan kalau ITS itu besar dan bersatu. Selama ini masyarakat tahu kalau ITS itu besar," ujar Indra.

"Untuk itu, kami ingin membangun kecintaan dan loyalitas alumni terhadap ITS, meski mereka sudah tidak menjejakkan kakinya di ITS," tambah dosen Teknik Permesinan Kapal PPNS ini. Sebagai puncak dies natalis kali ini, panitia membuat acara yang bisa dijadikan ajang relaksasi akhir tahun. "Kebetulan juga pelaksanaannya hampir mendekati akhir tahun. Jadi ya sekalian sebagai acara akhir tahun bareng alumni," tukas Indra.

Sejauh ini, panitia telah berusaha menghubungi alumni dan menyampaikan undangan Home Coming Days. Undangan disampaikan melalui e-mail, telepon, sms dan instansi tempat alumni bekerja. "Kami akan berusaha maksimal untuk menyampaikan undangan kepada alumni. Harapan kami, banyak alumni yang berkesempatan hadir dalam acara ini, karena dengan begini akan terbentuk ikatan emosional yang semakin kuat," kata Indra mengakhiri. (sep/tov)

Berita Terkait