ITS News

Minggu, 29 September 2024
14 Februari 2006, 11:02

ITS Siapkan Pembekalan Olimpade MIPA pada 75 Siswa SMP di Jatim

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Mulai Senin (13/2) hingga Sabtu (18/2) sebanyak 75 siswa SMP di Jawa Timur mengikuti pembekalan sekaligus seleksi lanjutan untuk mengikuti Olimpade Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) tahun 2006. Ke-75 siswa itu merupakan hasil seleksi yang telah dilakukan beberapa waktu lalu.

Demikian disampaikan Prof Nur Iriawan PhD, Minggu (13/2) siang selaku ketua penyelenggara dan penanggungjawab persiapan seleksi tingkat Jatim untuk Olimpade MIPA yang diadakan Juli mendatang. “Setelah seleksi dilakukan beberapa waktu lalu , terpilih 75 siswa dari 25 sekolah SMP di Jatim untuk mengikuti seleksi lanjutan." ujar Iriawan. Seleksi lanjutan ini, akan dibagi dalam tiga tahap. Tiap tahapnya menghasilkan masing-masing lima siswa untuk Matematika, Fisika, dan Biologi.

Demi meraih hasil maksimal, tahun ini ITS ditunjuk Dirjen Dikdasmen Diknas untuk memberikan pelatihan pada guru dan siswa secara langsung. ”Untuk guru kami telah berhasil memilih 60 orang dari 20 kota dan kabupaten di Jatim. Guru kami pilih untuk mendampingi siswa yang nantinya terpilih dalam Olimpiade MIPA,” kata Iriawan menjelaskan.

Tapi, katanya menambahkan, pembekalan untuk guru baru akan dilakukan setelah para siswa mendapatkan pembekalan lebih dahulu. “Kami akan melakukan pembekalan pada guru mulai 20 hingga 25 Februari mendatang. Sama seperti siswa, kami juga akan melakukan karantina selama waktu pembekalan,” kata guru besar termuda di ITS ini.

Dikatakannya, ITS punya tanggungjawab moral terhadap keberhasilan dari para peserta agar bisa mendapat nomor di tingkat nasional dan bahkan internasional, karena itu selain dilakukan seleksi lanjutan melalui tiga tahap juga akan melakukan pendampingan di sekolah masing-masing siswa. “Rincinya, setelah seminggu pembekalan kegiatan berikutnya, para dosen ITS yang ditunjuk melakukan pendampingan bersama-sama guru di sekolah itu selama tiga minggu,” katanya.

Setelah itu dilakukan penilaian melalui tes dan penguasaan materi dari masing-masing siswa, kemudian 75 siswa itu diseleksi lagi menjadi 45 orang, lalu dilakukan hal sama seperti tahap pertama di tahap kedua, dan tahap ketiga yang akan berakhir pada Juni 2006, ditentukan 15 siswa yang wajib ikut Olimpade MIPA di tingkat nasional. “Kami berharap serangkaian yang akan kami lakukan dapat menghasilkan juara dan membawa harum Jatim,” katanya. (Humas/tov)

Berita Terkait