ITS News

Minggu, 29 September 2024
23 Februari 2006, 19:02

Chemistry Futsal Championship Kembali Bergulir

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Meski hujan gerimis, acara pembukaan Chemistry Futsal Championship yang diadakan Kamis(23/2) kemarin tetap menarik banyak minat civitas ITS. Acara yang telah menjadi agenda tahunan HIMKA ini akan mempertandingkan tim-tim futsal dari jurusan-jurusan di ITS. "Ini merupakan agenda tahunan himpunan kami. Dan ini adalah acara yang kedua setelah Chemistry Futsal Championship yang pertama setahun yang lalu," ungkap Iwan Prasetyo, ketua panitia Chemistry Futsal Championship.

Sejak siang hari, beberapa panitia yang didominasi mahasiswi, telah bersiap-siap di lapangan futsal outdoor ITS. Mereka dengan semangatnya mempersiapkan acara pembukaan kompetisi olah raga yang banyak diminati kaum lelaki ini. "Meskipun cewek, cewek kimia bukan perempuan biasa. Mereka adalah perempuan-perempuan tangguh," kata Iwan kepada ITS Online sambil tertawa.

Memang dalam susunan kepanitiaan Chemistry Futsal Championship sejak tahun lalu selalu didominasi mahasiswi. Ini karena memang di Jurusan Kimia mayoritas perempuan. "Tahun ini panitia laki-laki ada 10 orang, sedangkan panitia cewek 50 orang lebih," ungkap Iwan. Namun mahasiswa semester empat ini mengaku kalau tidak ada kesulitan walau mayoritas panitia adalah cewek. "Tidak ada masalah kok, walau panitianya banyak ceweknya, mereka sangat bersemangat," jelas Iwan.

Chemistry Futsal Championship yang rencananya akan berlangsung selama 10 hari ini, tidak ada jadwal yang tetap untuk setiap pertandingannya. "Pertandingan-pertandingan dalam Chemistry Futsal Championship tidak ada jadwal khusus, tapi yang pasti setiap hari Sabtu dan Minggu ada pertandingan," jelas Iwan. Kompetisi ini akan memperebutkan hadiah pertama uang sejumlah satu juta rupiah, lima ratus ribu rupiah untuk pemenang kedua, dan dua ratus lima puluh ribu rupiah untuk pemenang ketiga. Sedangkan untuk top score akan mendapat seratus ribu rupiah. Semua pemenang akan mendapat trophy(jie/asa)

Berita Terkait