ITS News

Minggu, 29 September 2024
08 Juni 2006, 09:06

Detak Resmi Presiden Baru BEM ITS

Oleh : Dadang ITS | | Source : -

Diputuskan di Sekretariat BEM ITS, Rabu (7/6) kemarin, Detak Yan Pratama, kandidat nomor urut empat dalam Pemilu Raya ITS 2006 secara resmi akan menduduki posisi Presiden BEM ITS periode kepengurusan 2006-2007. "Dari Laporan Pertanggungjawaban KPU tentang Pemira, maka dengan sah saudara Detak Yan Pratama kini menjadi Presiden BEM ITS 2006-2007," ujar Martono.

Dari perhitungan KPU, perolehan suara Detak Yan Pratama secara sah melampaui perolehan suara kandidat-kandidat lainnya. Dari 5522 pemilih, Detak memperoleh 2.493 suara, sedangkan di urutan kedua Azruldin Azis dengan 556 suara, urutan ketiga Nuchan dengan 498 suara, dan di urutan terakhir Dhirayanthi dengan 164 suara. Sedangkan untuk surat suara tidak sah ada 1719, dan ada 92 surat suara yang dinyatakan abstain.

Ditemui di tempat terpisah, Ketua KPU, Aris Prasetyo membenarkan bahwa ada dua dari enam calon tidak jadi ikut dalam Pemilihan Presiden BEM ITS. "Kandidat nomor dua, Danang Rakatungga kami diskualifikasi. Sedangkan kandidat nomor tiga, Rio Muhammad, menyatakan mengundurkan diri," ungkap mahasiswa yang akrab disapa Pras ini.

Sementara itu, ada enam belas orang yang dinyatakan sah menduduki poisisi Legislatif Mahasiswa. Ke enam belas orang tersebut adalah Yanuar Awaludin (D3 Teknik Computer Control), Muhammad Yusni Salam (Fisika), M. Arief Junaidi (Matematika), Nur Farida Liyona (Statistik), Putri Gunita Sari (Kimia), Pima V.Tresna (Teknik Elektro), Ninik Sri Utami (Teknik Kimia), Yessy Kustanti C.D (Teknik Fisika), Khusnul Sofiliana (Teknik Industri), Amelia (Teknik Material), Rekyan Puruhita (Arsitektur), Erly Dwi A (Teknik Lingkungan), Didik Agung N (Teknik Geodesi), Nurlaily (Planologi), Prasetyo (Teknik Kelautan), dan Edwin Christiandi (Sistem Informasi).

Dikatakan Martono, dengan turunnya surat keputusan tersebut maka tampuk kepemimpinan BEM ITS kini sudah berada di pundak Detak yan Pratama. "Semoga saja saudara Detak lebih baik daripada saya, dapat membawa BEM ITS ini lebih berkualitas dan bermanfaat bagi masyarakat ITS," kata Martono. (jie/rif)

Berita Terkait