Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali melangsungkan wisuda untuk mahasiswanya selama dua hari berturut-turut, mulai Sabtu (14/3). Pada perhelatan Wisuda ke-121 kali ini, ITS meluluskan 1.269 mahasiswa yang berasal dari tujuh fakultas dari program Diploma (D3), Sarjana Terapan (D4), Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktor (S3).
Rektor ITS, Prof Dr Ir Mochamad Ashari, yang secara langsung memimpin prosesi wisuda ini mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada wisudawan karena sudah tekun dalam mencari ilmu di ITS. Tak lupa, rektor yang berasal dari Departemen Teknik Elektro ini juga berterimakasih kepada para orang tua karena telah mempercayakan anaknya untuk memperdalam kompetensi di ITS.
Dalam sambutannya Ashari mengungkapkan, nantinya peran dan kontribusi para wisudawan sangat dibutuhkan untuk pengembangan inovasi dan pembangunan bangsa. “Saudara-saudara semua dituntut untuk senantiasa terus meningkatkan kemampuan berinovasi dan kreativitas masing-masing guna mempercepat pembangunan ekonomi bangsa,” tuturnya.
Pada wisuda hari pertama, diikuti wisudawan sejumlah 709 yang masing-masing berasal dari Fakultas Sains dan Analitika Data (SCIENTICS), Fakultas Teknologi Industri dan Rekayasa Sistem (INDSYS), Fakultas Teknologi Elektro dan Informatika Cerdas (ELECTICS), serta Fakultas Vokasi (VOCATIONS).
Kemudian pada hari kedua, akan diikuti oleh sebanyak 560 wisudawan. Masing-masing berasal dari tiga fakultas yaitu Fakultas Teknologi Kelautan (MARTECH), Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital (CREABIZ), dan Fakultas Teknik Sipil, Perencanaan, dan Kebumian (CIVPLAN).
Dari total wisudawan semester ganjil kali ini, sebesar 19,16 persen berhasil lulus dengan predikat cumlaude yang mayoritas berasal dari Departemen Manajemen Bisnis dengan jumlah sebanyak 29 wisudawan. Kemudian, disusul oleh penyumbang wisudawan cumlaude periode wisuda lalu, Departemen Informatika yang kali ini menyumbang 21 wisudawan. Di samping itu, yang menggembirakan dalam helatan wisuda kali ini, dari 38 wisudawan penerima Beasiswa Bidikmisi, 29 di antaranya lulus dengan predikat cumlaude.
Kemudian, wisudawan terbaik pada wisuda kali ini berasal dari Program Doktor dan Program Magister yang lulus dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 4.0. Kedua wisudawan yang lulus sempurna tersebut ialah Muhammad Al Muttaqii dari Program Studi Doktor Teknik Kimia dan Endah Setyowati dari Program Studi Magister Statistika.
Tercatat pula wisudawan terbaik dari Program Sarjana, Sarjana Terapan, dan Diploma III masing-masing diraih oleh Natasha Valentina Santoso dari Program Studi Teknik Informatika dengan IPK 3.95, Denny Eric Frianto dari Program Studi Teknologi Rekayasa Pengelolaan Dan Pemeliharaan Bangunan Sipil dengan IPK 3.6, dan I Putu Dedi Semara Putra dari Program Studi Teknik Instrumentasi dengan IPK 3.39. Ketiganya sama-sama menyelesaikan masa studi dalam tujuh semester.
Pada perhelatan wisuda hari pertama ini, rektor ITS juga memberikan apresiasi kepada wisudawan tertua, Rika Rokhana dari Program Studi Doktor Teknik Elektro yang berhasil lulus pada usia 50 tahun 6 bulan. Sementara itu, penghargaan untuk wisudawan termuda adalah Favian Benedick Togar Tambun dari Program Studi Teknik Elektro pada usia 19 tahun 4 bulan.
“Hal ini membuktikan bahwa menuntut ilmu tak kenal batas usia, entah itu masih muda hingga tua pun bisa mendapatkan ilmu,” ujar Guru Besar Teknik Elektro ini.
Dan yang terakhir, Ashari juga memberikan apresiasi kepada wisudawan maupun mahasiswa yang berhasil menorehkan prestasi luar biasa baik tingkat nasional hingga internasional. Seperti yang tergabung dalam tim Ichiro, Barunastra, dan masih banyak lagi. Selain itu, rektor ITS ini juga menyampaikan inovasi dan kontribusi ITS yang luar biasa melalui produk-produk inovasi seperti GESITS, Mobil Listrik, Kapal Tenaga Surya, dan lain-lain.
Ashari senantiasa mengingatkan wisudawan untuk tetap berbakti kepada orang tua, dalam setiap langkah dan kesempatan selalu meminta doa kepada kedua orang tua. “Karena di setiap doa orang tua, akan selalu diiringi dengan ridho-Nya (Allah SWT, red) untuk mengabulkan kesuksesan dalam berkarir maupun berkehidupan nantinya,” pungkasnya. (naj/rur)
Kampus ITS, ITS News — Untuk lebih meningkatkan kualitas akademiknya, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus memperbanyak jumlah guru besar
Mojokerto, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus menunjukkan komitmennya dalam menunjang program pendidikan dokter muda atau koas
Kampus ITS, ITS News — Terus berupaya dalam menjawab kebutuhan industri sukses mengantarkan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menempati posisi
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus berupaya menciptakan lingkungan kampus ideal untuk mendukung pendidikan.