Kampus ITS, ITS News – Pengumuman hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020 sudah dapat diakses mulai hari ini, Jumat (14/8), pukul 15.00. Tahun ini, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menerima sebanyak 1.656 calon mahasiswa baru pada jalur tersebut.
Direktur Pendidikan ITS Dr Eng Siti Machmudah ST MEng menjelaskan, total mahasiswa baru ITS yang diterima lewat jalur SBMPTN ini terdapat 5 persen penambahan untuk mahasiswa kurang mampu serta terdapat pertimbangan mahasiswa yang tidak daftar ulang. “Hal ini dilakukan sesuai pengalaman tahun lalu yang terdapat 5 sampai 6 persen mahasiswa tidak daftar ulang,” jelasnya.
Selanjutnya, ungkap Machmudah, ITS berhasil mengulang capaian tahun lalu dengan menduduki posisi keempat terbaik rata-rata nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tertinggi dari perguruan tinggi negeri (PTN) di Indonesia. Peringkat ini patut disyukuri sebab dari tahun ke tahun ITS berada pada tren positif. Diakui untuk tiga besar di atasnya memang memiliki peringkat universitas yang lebih tinggi dibanding ITS dan sudah memiliki track record yang cukup kuat. “ITS juga ingin lebih bagus tiap tahunnya dan bisa masuk jajaran tiga besar, namun tetap disyukuri,” ucapnya.
Selain itu, Machmudah mengatakan, penerima mahasiswa terbanyak dari jalur SBMPTN ini ada di Departemen Teknik Informatika sejumlah 95 orang, diikuti Teknik Elektro yang menerima 93 orang, dan Teknik Mesin dengan 83 calon mahasiswa baru dari jalur SBMPTN. Dari total yang diterima, calon mahasiswa baru jalur SBMPTN ini mayoritas juga masih berasal dari Jawa Timur. Sedang sisanya berasal dari sejumlah daerah di belahan tanah air.
Machmudah juga membeberkan bahwasannya di tahun 2020 ini peminat ITS pada SBMPTN 2020 mengalami kenaikan dibanding tahun sebelumnya. Hal ini dibuktikan dari total 12.829 orang mendaftar pada pilihan pertama dan 8.012 pada pilihan kedua. “Departemen Teknik Informatika masih menjadi yang favorit pada SBMPTN 2020 ini diikuti Teknik dan Sistem Industri serta Teknik Mesin,” ujarnya.
Besar harapan Machmudah untuk calon mahasiswa baru ITS tersebut, agar bisa memanfaatkan dengan baik kesempatan berkuliah di ITS yang tidak semua orang bisa menjalaninya. Ia berharap dengan nilai skor rata-rata UTBK yang tinggi ini menjadikan kualitas mahasiswa ITS lebih baik lagi. “Harus memiliki karakter yang kritis dan berjuang untuk bisa berprestasi di kampus ini,” tandas dosen Departemen Teknik Kimia ITS ini.
Sementara itu, bagi pendaftar yang masih belum diterima di ITS lewat jalur SBMPTN tidak perlu khawatir. Masih ada jalur Seleksi Kemitraan dan Mandiri (SKM), Vokasi dan International Undergraduate Program (IUP) yang bisa mereka coba untuk bisa menempuh perkuliahan di kampus ITS. (bob/HUMAS ITS)
Kampus ITS, ITS News — Memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2024, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) bersama Pengurus Wilayah
Kampus ITS, ITS News — Dalam upaya mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi kompleksitas pasar kerja nasional, Institut Teknologi Sepuluh
Kampus ITS, ITS News — Tim Sapuangin dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali mengenalkan mobil urban edisi terbarunya
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali dipercaya Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu