Surabaya, ITS News – Rangkaian acara D’Village 13th dari Departemen Teknik Infrastruktur Sipil Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) resmi diakhiri dengan closing party. Sorak gembira dari penonton meramaikan penampilan grup musik ITS Jazz yang diselenggarakan di Grand City Mall Surabaya.
Dentang jam pukul delapan malam, lantunan musik jaz yang khas memenuhi udara, menciptakan atmosfer yang hangat dan memikat. Penampilan grup ITS Jazz mampu merapatkan barisan penonton untuk terbawa larut dalam melodinya. Tidak hanya genre jaz, sebelas lagu dilantunkan dari berbagai genre musik oleh grup musik ITS tersebut.
Sorak semarai penonton semakin membubung seiring lagu Mata Ke Hati dari Hivi! dinyanyikan. Lagu bernuansa cinta ini menggaet penonton serentak melantunkan bait-bait penuh rindu. Tak hanya itu, grup musik ini menampilkan lagu Cantik dari Kahitna yang tak kalah magis. Suara vokalis yang lembut dan penuh perasaan mengantar penonton ke dunia di mana setiap lirikan dan senyuman penuh makna.
Selepas itu, lagu Terlukis Indah milik penyanyi nasional Rizky Febian ini membawa suasana semakin syahdu dengan duet vokalis dari ITS Jazz. Mereka tampil menjiwai, seolah merepresentasikan kehangatan kolaborasi Rizky Febian dan Ziva Magnolya dalam lagu ini dengan ciamik. Love Me Like You Do dari Ellie Goulding menyambung perasaan berbunga dan sukses membuat suasana acara menjadi ceria.
Penonton bersorak ria mencairkan suasana dalam closing party acara D’Village 13th
Tak hanya itu, lagu Semenjak Ada Dirimu yang di-remake oleh grup band Hivi! dan Yovie Widianto sukses membawa penonton ke nuansa nostalgia dengan setiap nada yang mengalun. Setelahnya, lagu Sialan dari musisi Adrian Khalif yang beberapa kali mencapai peringkat pertama di berbagai platform digital ini berhasil memikat berbagai kalangan usia dan menambah semarak acara.
Tak hanya Love Me Like You Do, ITS Jazz juga membawakan lagu berbahasa Inggris yaitu Die With A Smile yang dipopulerkan oleh Lady Gaga dan Bruno Mars. Setelah lagu Sialan ditampilkan, mereka menambah suasana galau para penonton dengan menyanyikan lagu ini. Lagu ini seolah menjadi trigger sebagian orang karena mereka ikut bernyanyi dengan lantang seakan-akan mereka memiliki kisah dibalik lagu ini.
Lagu Terlalu Cinta yang baru-baru ini di-remake oleh penyanyi Lyodra menjadi lagu galau ketiga yang dinyanyikan oleh ITS Jazz. Improvisasi kekinian yang dibawakan oleh vokalis ITS Jazz mampu membuat takjub semua penonton. Suasana berubah ketika lagu Menawan dari Adrian Khalif tentang kekaguman terhadap pasangan ini membuat nuansa syahdu dengan sayup musik yang tenang.
Mereka meneruskan penampilannya dengan lagu Kita ke Sana dari Hindia yang akhir-akhir ini populer di kalangan anak muda. Lagu ini mampu membangkitkan animo penonton untuk terus menonton acara hingga selesai. Malam semakin larut, penampilan ditutup dengan menampilkan lagu Status Palsu dari Vidi aldiano dan antusias terpancar dari gestur penonton yang ikut menghidupkan suasana malam itu.
Closing party kali ini tidak hanya diikuti oleh mahasiswa ITS ataupun peserta lomba D’Village 13th, tetapi masyarakat umum juga ikut berpartisipasi menyaksikan hiburan kegiatan ini. Tak hanya itu, panitia yang melancarkan jalannya acara juga ikut melepaskan penat dengan mengikuti gelaran musik dari ITS ini. (*)
Reporter: ION 19
Redaktur: Rayinda Santriana U S
Kampus ITS, ITS News — Rangkaian penutupan kegiatan Manajemen Bisnis Festival (MANIFEST) disuguhkan dengan penuh makna. Melalui talkshow, acara
Kampus ITS, ITS News — Nelayan kerang kini dihadapkan pada tantangan serius akibat menumpuknya limbah cangkang kerang yang terus
Kampus ITS, ITS News — Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus berupaya mendorong peningkatan kualitas pendidikan dan kesejahteraan guru
Kampus ITS, ITS News — Untuk tingkatkan kualitas maggot, tim mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) inovasikan metode untuk meningkatkan