Sorry, no posts matched your criteria.
Surabaya-ITS. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya siap membantu Pemerintah Kabupaten Kapuas mendesain Kapal Sungai Angkutan Perdesaan dan Kapal Susur Sungai. Hal ini disampaikan Ahmad Baidowi tenaga ahli dari Departemen Teknik Sistem Perkapalan ITS dalam kegiatan Pembahasan Perjanjian Kerja Sama ITS dengan Pemerintah Kabupaten Kapuas di Ruang Sidang Direktorat Kerja sama dan Pengelolaan Usaha (DKPU) Kamis 20 Juni 2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Perhubungan Kapuas Teras, ST., MT., Sekretaris Dishub Kapuas Maria Zusana N., ST., MT., Kabid Prasarana Dishub Rio Adrianto, ST, ME., Kasi Lingkungan Dishub Yanti, ST., staf Dishub M. Khairani, Bagian Pemerintahan Sekda Kapuas Ahadi dan Albert Y., dan staf DKPU ITS Supriyono SE.
Teras ST., MT. menyampaikan Kabupaten Kapuas memiliki sungai terpanjang di Indonesia yaitu Sungai Kapuas. Sungai Kapuas sudah menjadi bagian dari sistem transportasi warga dalam beraktifitas. Sehingga Pemerintah Kabupaten Kapuas membutuhkan desain kapal sungai yang sesuai dengan kondisi sungai dan kebutuhan warga Kapuas. Pemerintah Kabupaten Kapuas dalam hal ini Dinas Perhubungan membutuhkan bantuan ITS untuk mendesain kapal sungai tersebut. Karena ITS sebagai perguruan tinggi teknologi mempunyai kompetensi dan keahlian dalam rancang bangun kapal. Detail spesifikasi yang dibutuhkan akan didiskusikan lebih lanjut dengan tim teknis Dishub Kapuas.
Ahmad Baidowi menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Pemerintah Kabupaten Kapuas kepada ITS dalam kegiatan Perencanaan Desain Kapal Sungai Angkutan Perdesaan dan Kapal Susur Sungai. ITS mempunyai Fakultas Teknik Perkapalan yang fokus dalam bidang maritim dan kapal. ITS juga sudah berpengalaman dalam hal rancang bangun kapal. ITS sudah membantu dan bekerja sama dengan berbagai mitra dalam rancang bangun kapal. Termasuk dengan pemerintah daerah. ITS siap membantu dan berkontribusi dalam pembangunan daerah Kabupaten Kapuas. Khususnya dalam bidang desain dan rancang bangun kapal.
Kegiatan Perencanaan Desain Kapal Sungai Angkutan Perdesaan dan Kapal Susur Sungai Pemerintah Kabupaten Kapus ini selaras dengan peta jalan pengabdian masyarakat Pusat Kajian Potensi Daerah dan Pemberdayaan Masyarakat (PDPM) Direktorat Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat (DRPM) Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya yaitu pengembangan wilayah berkelanjutan dan manajemen tata kelola pemerintah daerah. Kegiatan ini juga sesuai dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB)/Sustainable Development Goals (SDGs) yaitu tujuan nomer (8) pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi, tujuan nomer (9) infrastruktur, industry dan inovasi, tujuan nomer (10) mengurangi ketimpangan, tujuan nomer (14) menjaga ekosistem laut, dan tujuan nomer (17) kemitraan dalam mencapai tujuan. (Har).
Sorry, no posts matched your criteria.