The key to retirement is to find joy in the little things.” — Susan Miller
Kunci pensiun adalah menemukan kegembiraan dalam hal-hal kecil. Begitu Susan Miller mengartikan masa pensiun. Masa yang dialami oleh dua staff Perpustakaan ITS, mereka adalah Bapak Muslimin dan Pak Misbach. Pagi ini (14/12), usai diadakan Raker kemudian dilanjutkan dengan acara silaturahim sekaligus pelepasan Bapak Muslimin dan Pak Misbach.
Dalam kesempatan tersebut Pak Edy Suprayitno, S.S., M.Hum selaku kepala Perpustakaan ITS mengungkapkan kesan dan pesannya kepada dua staff yang menurutnya memiliki semangat kerja yang sangat tinggi.
“tahun ini adalah tahun yang menyedihkan bagi kami (perpustakaan ITS) karena harus kehilangan staf terbaik kami, saya kenal Pak Misbach sebagai sosok yang sangat menguasi DDC sedangkan Pak Muslimin sebagai sosok yang menjunjung tinggi nilai keagamaan, karenanya saya merasa perpustakaan sebenarnya masih membutuhkan orang seperti mereka” ungkap Pak Edy. Selain Pak Edy beberapa staff juga turut ungkap kan kesan dan pesannya secara bergantian, bahkan tak jarang beberapa staff bernostalgia dengan mengangkat cerita masa lampau yang telah dilalui bersama Pak Min maupun Pak Misbach.
Di penghujung acara, baik Pak Min dan Pak Misback juga ungkapkan kesannya selama bekerja di Perpustakaan.
“saya bersyukur sekali bekerja di Perpustakaan ITS ini, semoga ke depannya Perpustakaan ITS semakin jaya, maju, dan penuh dengan inovasi baru” ungkap Pak Misbach. Sedangkan Pak Muslimin, lebih menekankan tentang hal-hal agamis yang memotivasi rekan-rekannya agar menjadi manusia yang baik di mata sang Khaliq. (nrl)
Perpustakaan ITS – Keberhasilan sebuah penelitian tidak lepas dari kolaborasi yang solid antar berbagai pihak. Hal ini terbukti dari
Suasana semangat menyelimuti Perpustakaan ITS pada Kamis (31/10/2024) saat pelaksanaan penilaian program 5S+S bertema K3L. Empat tim unggulan Perpustakaan
Perpustakaan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) membuat inovasi baru lagi terkait layanan bebas pustaka yang dirancang untuk mempermudah mahasiswa
Surabaya (14/10/2024) – Perpustakaan ITS kembali menjadi pusat aktivitas pembelajaran kreatif mahasiswa melalui kegiatan screening film yang diselenggarakan oleh