Puslit Sains Fundamental bekerjasama dengan Pusat Publikasi Ilmiah mengadakan sharing session. Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan umum tentang pengindeks jurnal bereputasi dan plagiasi kepada civitas akademika ITS khususnya mahasiswa di Institut Teknologi Sepuluh Nopember yang telah menyelesaikan tugas akhirnya.
Mengingat pentingnya publikasi pada jurnal internasional yang menjadi syarat wajib bagi mahasiswa program post graduate dan program doctoral, sehingga mahasiswa program post graduate dan program doctoral harus memiliki bekal pengetahuan, trik, serta tips tertentu untuk dapat lolos dan tembus pada jurnal internasional bereputasi.
Dalam acara ini, mahasiswa-mahasiswa tersebut diberikan gambaran menyeluruh terkait proses submit di jurnal bereputasi internasional. Sharing session dibuka dengan pemaparan materi 1 oleh Bapak Daniel Oranova Siahaan, PD.Eng. (Kepala Pusat Publikasi Ilmiah ITS), dan dilanjutkan oleh Arya Widyadhana (Mahasiswa S2 Teknik Informatika ITS) setelah itu diadakan sesi tanya jawab yang dipandu oleh moderator.
Puslit Sains Fundamental bekerjasama dengan Pusat Publikasi Ilmiah mengadakan sharing session. Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan umum tentang
Pusat Publikasi Ilmiah (PPI) melaksanakan kegiatan Webinar Kegiatan Menuju Indeksasi Jurnal di SCOPUS, 2 Juni 2022. Pendampingan diberikan kepada
19 April 2022 PPI – Dalam rangka Percepatan Akreditasi Jurnal Baru Puslit Logistik dan Metalurgi, Kepala Pusat Publikasi Ilmiah
29 Maret 2022 PPI – Kebutuhan jurnal ilmiah terakreditasi saat ini terus meningkat seiring dengan kebijakan kelulusan magister, dan