Sesuai dengan peraturan yang berlaku, Prodi Sarjana dirancang untuk dapat diselesaikan dalam 8 semester (4 tahun) dengan total beban 144 sks (satuan kredit semester). Masa studi (selama 8 semester) ini terbagi dalam 2 tahap yaitu TAHAP PERSIAPAN dan TAHAP SARJANA. Tahap persiapan mencakup semester 1 dan 2 dengan total beban 36 sks, sedangkan tahap sarjana mencakup semester 3 – 8 dengan total beban 108 sks.
Pada tahap persiapan, mahasiswa dibekali mata kuliah dasar umum, mata kuliah basic science, mata kuliah dasar perkapalan dan dasar ilmu ekonomi. Sementara pada tahap sarjana, mahasiswa dibekali pengetahuan dasar teknik transportasi laut dan mata kuliah khusus serta keahlian yang menjadi ciri pokok bidang transportasi laut.
Disamping mata kuliah yang bersifat tatap muka di kelas, juga terdapat mata kuliah yang bersifat Tugas dan Praktik, serta mata kuliah pilihan tentang Pelayaran (Shipping), Pelabuhan, dan Logistik Maritim.