
Ketua tim peneliti : Ir. Wasis Dwi Aryawan, MSc., PhD.
Mitra Pengembang :
- Badan Riset dan Inovasi Nasional
- Aquamarine Divindo Inspection
Mitra Pengguna :
- Aquamarine Divindo Inspection
Deskripsi :
Wahana Selam Tanpa Awak, atau ROV W-101, adalah kapal tanpa awak yang memungkinkan pengawasan bawah laut secara mandiri. Hal ini mempercepat proses pengawasan kabel, pipa laut, dan eksplorasi di perairan Indonesia.
Keunggulan teknologi :
- Kualitas Konstruksi yang Kokoh
ROV W-101 dirancang dengan material yang tahan lama dan berkualitas tinggi. Mereka dibuat dengan bahan seperti Serat karbon, polyurethane, HDPE, dan Stainless Steel yang memberikan perlindungan terhadap tekanan air dan korosi.
- Fleksibilitas tinggi
ROV W-101 menawarkan beberapa fitur penting seperti adanya sensor-sensor pembantu: sensor pengukuran temperature air dan sensor pengukuran tekanan air. Selain itu ROV W-101 juga dilengkapi dengan sonar 360° dengan kemampuan imaging sonar yang dapat menampilkan citra objek disekitar ROV dengan jelas. Fitur lain yang terdapat pada ROV W-101 adalah lengan robotic dengan kemampuan daya cengkram 124 Newton. ROV W-101 menawarkan kemungkinan konfigurasi tambahan yang dapat dipasangkan pada bagian bawah rangka untuk fitur tambahan sesuai keinginan pengguna
- Kemampuan manuver
ROV W-101 memiliki ukuran yang ringkas dengan Panjang 75 cm, lebar 42 cm dan tinggi 35 cm sehingga dapat melakukan pekerjaan di area dengan luasan yang terbatas. Selain itu ROV W-101 juga dilengkapi dengan 6 buah thruster pendorong yang terdiri atas 4 buah thruster pendorong horizontal dan 2 buah thruster pendorong vertikal, konfigurasi ini memungkinkan ROV W-101 untuk bermanuver dengan baik dan melakukan gerakan berputar (pivoting). ROV W-101 dilengkapi dengan sistem kendali yang canggih yang memungkinkan operator untuk mengontrol ROV dengan mudah dan akurat dengan kemampuan kendali otomatis, seperti stabilisasi altitudinal dan rotasional.
- Sistem daya mandiri
ROV W-101 sudah tidak menggunakan suplai daya baterai melainkan dilengkapi dengan sistem daya mandiri yang bisa langsung terhubung pada sumber listrik 220 V terdekat yang tersedia, atau dapat langsung disambungkan dengan generator set dengan voltase 220 V.
- Kualitas Video yang Tinggi
ROV W-101 dilengkapi dengan kamera berkualitas tinggi yang dapat merekam video dan mengambil foto dengan resolusi 1080. Ini memungkinkan pengguna untuk melihat dan merekam lingkungan bawah air dengan jelas dan detail. Selain itu ROV W-101 dilengkapi dengan 4 buah lampu LED dengan tingkat kecerahan 6000 lumens
- Harga Terjangkau
Salah satu keunggulan ROV W-101 adalah harga yang relatif terjangkau dibandingkan dengan beberapa alternatif yang lebih mahal. Ini membuatnya lebih mudah diakses oleh para peneliti, penggemar, dan pemilik kapal kecil yang ingin menggunakan ROV untuk keperluan mereka.
Post Views: 70